Xiaomi Black Shark 2 Pro Siap Beredar Pertengahan Tahun Depan

dims 2

Xiaomi memang sudah semakin terkenal dalam urusan Smartphone, dengan kedatangan Xiaomi yang sepertinya sudah sangat kita kenal sehari-hari pasca peluncuran perangkat-perangkatnya yang fenomenal dan dapat diterima masyarakat, Xiaomi tampaknya memang bertujuan memuaskan hasrat pencinta Gadget lewat produk-produknya. Tidak puas dengan Smartphone biasa, Xiaomi membuat divisi khusus yang lebih bersegmen khusus, yaitu Gaming Mobile lewat Xiaomi Black Shark.

Sejak awal rilis hingga saat ini, 3 smartphone gaming ini telah diluncurkan secara masal dan dampaknya ternyata dapat diterima dipasaran. Dan kabar terbaru beredar bahwa Xiaomi sedang bersiap untuk memperkenalkan perangkat gahar generasi ke-4 seri Black Shark pada 30 Juli nanti, yang bernama Xiaomi Black Shark 2 Pro, namun hanya prototipe nya saja.

Setelah mengkonfirmasi peluncuran Xiaomi Black Shark 2 Pro. CEO dan pendiri merek Black Shark – Wu Shimin – mengungkapkan bahwa model baru ini akan datang dengan dukungan jaringan 5G, dimana kita semua tahu bahwa 5G direncanakan akan tiba pada tahun 2020.

Black Shark 5G Datang Pertengahan 2020

Shimin tidak hanya mengkonfirmasi bahwa merek ini akan meluncurkan model terbarunya dengan dukungan untuk jaringan 5G tahun depan saja. CEO Black Shark juga mengungkapkan bahwa sudah ada prototipe fungsional yang sekarang sedang melalui fase pengujian. Selain itu, beliau juga menegaskan bahwa peluncurannya akan terjadi selama paruh pertama tahun 2020.

Smartphone Black Shark selalu mencapai kesuksesan besar dari sejak awal rilis Xiaomi Black Shark generasi pertama. Dengan spesifikasi canggih, datang dengan teknologi yang didedikasikan untuk para gamer mobile, dan harga yang kompetitif. Smartphone ini sangat populer. Sekarang dengan kedatangan jaringan 5G, Smartphone gaming ini tentunya akan dapat menawarkan pengalaman game dengan level yang jauh lebih tinggi.

Selain itu, dengan kedatangan beberapa layanan cloud gaming juga dinilai sebagai nilai lebih dalam rilisnya perangkat generasi terbaru ini. Dukungan untuk jaringan 5G mungkin sangat penting untuk memungkinkannya menjalankan layanan game pada smartphone gaming, apa lagi cloud gaming.

Sejauh ini untuk urusan spesifikasinya, tidak ada rincian yang diungkapkan lebih lanjut oleh pihak Black Shark. Jadi masih harus dilihat lagi kedepanya apakah selain dukungan untuk 5G pada jaringan, apakah nantinya akan hadir juga pembaruan dari segi Hardware dan lain-lainnya. Semoga nantinya tetap datang dengan gebrakan yang tentunya bisa membedakan antara versi terbaru dan sebelumnya, bukan hanya upgrade minor saja.

Namun Ada Bocoran Tentang Spesifikasinya

Sejauh ini, telah dikonfirmasi melalui Geekbench bahwa smartphone gaming baru dari Xiaomi ini nantinya akan membawa pembaruan dan peningkatan dalam dua segmen, yaitu dari aspek prosesor dan RAM.

Mengenai prosesornya, Qualcomm Snapdragon 855+ yang baru menjadi dapur pacu pilihan dari Xiaomi Blackshark. Tentunya versi 855+ adalah versi terbaru dari 855 biasa, biarpun hanya upgrade minor saja. Di sisi lain, kehadiran perangkat ini akan dukung dengan kapasitas RAM yang terbilang monster yaitu 12GB RAM, dengan ini tentunya kamu sudah tidak perlu khawatir dengan aktifitas gaming dan multitaskingmu sehari-hari.


Sumber: Gizchina


Baca juga Artikel dan Berita menarik lainya seputar AOV, Game, dan Tech dari Mohammad Abdul Fatah

Email: abdolefathah@gamebrott.com

Exit mobile version