Dua perusahaan raksasa teknologi asal China yaitu Xiaomi dan Mediatek dilaporkan jalin kerjasama untuk pengembangan chipset khusus untuk smartphone miliknya.
Kerjasama ini disebut akan menghasilkan chipset khusus bukan seperti seri G atau seri P yang selama ini digunakan oleh banyak vendor.
Menurut informasi yang kami rangkum dari Gizchina, Xiaomi selama beberapa waktu tengah mencari pembuat chip khusus. Hasilnya adalah Mediatek disebut menyanggupi permintaan dari Xiaomi.
Seperti yang kita tahu, jika Xiaomi adalah salah satu vendor smartphone terpopuler di dunia. Mediatek juga merupakan perusahaan pembuat chipset asal China yang saat ini tak kalah populer dari Qualcomm.
Saat ini, kerjasama antar kedua perusahaan juga terlihat semakin erat, hal ini bisa dilihat dari banyaknya produk Xiaomi yang menggunakan chipset buatan Mediatek, seperti Redmi Note 8 pro, Redmi Note 9 dan Redmi 10X.
Saat ini memang tengah menjadi trend bagi vendor-vendor smartphone beralih menggunakan chipset buatan sendiri. Seperti Oppo yang disebut tengah mengembangkan chipset buatan mereka serta Apple yang secara bertahap beralih dari Intel ke chip custom miliknya sendiri untuk produk Mac.
Walau begitu, saat ini belum ada informasi resmi dari kedua perusahaan baik Mediatek atau Xiaomi terkait kerjasama ini. Dengan begitu, kita harus menunggu informasi selanjutnya terkait masalah ini.
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki