Pabrikan ponsel asal Cina, Xiaomi, baru saja merilis sebuah penampakan dari Redmi K30 Pro versi Transparent Edition. Hal ini diungkapkan oleh, seorang pejabat Xiaomi, dirinya berbagi beberapa gambar Redmi K30 Pro “Explorer Edition” yang memiliki bagian belakang transparan.
Menurut informasi yang kami peroleh, Senior Produk Manager Xiaomi, Daniel D, Redmi K30 pro transparent Edition adalah sebuah ponsel yang dibuat khusus. Dan ponsel ini bukanlah sebuah produk yang ditujukan untuk publik.
Seperti yang kita tahu, Transparent edition adlah sebuah edisi dimana ponsel ini memiliki desain pada casing belakangnya menjadi transparan. Dengan begitu, kamu dapat melihat bagian dalam dari ponsel ini, seperti susuan baterai, kemudian kamera dan part-part lain yang digunakan untuk membangun ponsel ini.
Redmi K30 Pro adalah sebuah flangship xiaomi dari seri Redmi yang biasanya ditujukan untuk kalangan kelas menengah. Ponsel ini, hadir dengan membawa chipset dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 865. Layar ponsel ini juga sudah menggunakan panel AMOLED yang menjadikanmu makin nyaman ketika menggunakanya.
Redmi K30 pro sendiri juga memiliki kelebihan lain, yaitu adanya fitur fingerprint in display, kemudian terdapat audio jack 3,5 mm yang biasanya absen pada seri-seri Mi dari Xiaomi. Redmi K30 Pro sendiri memiliki kamera dengan konfigurasi triple kamera dengan sensor utama sebesar 64MP Sony IMX 686.
Untuk baterai, Redmi K30 Pro memiliki kapasitas baterai sebesar 4700 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat sebesar 33W sehingga kamu tak perlu takut lagi menunggu lama untuk mengisi baterai ponsel ini.
Sumber : Gizchina
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki