Xiaomi Siap Rilis Mi Band 6 Pada 29 Maret Mendatang

Mi Band 5

Mi Band 5

Mi Band perangkat IoT dari Xiaomi adalah Fitness Tracker yang sukses besar dan meledar di pasaran.  Setelah tahun lalu merilis Mi Band 5 diumumkan. Kini kurang dari setahun, penerus dari Mi Band 5 telah diumumkan dan akan segera dirilis di pasaran.

Fitness tracker terbaru dari Xiaomi itu telah dikonfirmasi untuk diluncurkan pada 29 Maret, tepat di hari yang sama Xiaomi akan mengumumkan Mi 11 Pro, Mi 11 Ultra, dan seri Mi MIX  yang kembali dirilis.

Dalam sebuah foto yang muncul pada minggu lalu, menunjukkan Mi Band 6 memiliki desain yang simpel dan identik dengan pendahulunya. Selain itu, dalam bocoran gambar itu juga menunjukkan kabel pengisi daya bertipe magnetik sama seperti yang dimiliki Mi Band 5.

Abi Go, Kepala Pemasaran Produk dan Juru Bicara Xiaomi Global juga membagikan video peluncuran Mi Band 6. Melalui akun twitter pribadinya itu, dirinya menulis caption 1,2,3,4,5… #MiSmartBand6 is coming! #Xiaomi

Salah satu fitur yang diharapkan dimiliki Mi Band 6 adalah dukungan untuk deteksi tingkat oksigen darah (pemantauan SpO2). Fitur ini diharapkan hadir pada Mi Band 6 setelah tahun lalu, ketika Mi Band 5 meluncur tidak dirilis dengan fitur ini.

Dalam sebuah laporan juga menyebutkan apabila Mi Band 6 akan memiliki layar yang lebih besar, dan mendukung hingga 30 mode olahraga. Mi Band 6 akan tersedi dalam varian standar dan NFC. Secara Global, Mi Band 6 akan memiliki nama Mi Smart Band 6.

 

Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version