[Menceritakan masa lalu Adol?]
Serial populer Ys kembali meluncurkan iterasi terbarunya (bukan sekuel) Ys: Memories of Celceta di PC via Steam dan GOG.
Seperti dilasir dari laman Steam Page, pada petualangan kali ini, Adol Christin terbangun di suatu tempat bernama Celceta. Seperti biasa, akhirnya aa pun berpetualang sambil memecahkan misteri apa yang menimpa tempat tersebut.
Peluncuran di PC kali ini tidak hanya menyertakan bahasa Inggris, namun juga terdapat beberapa peningkatan dari sisi teknis. Berikut beberapa diantaranya:
- HD resolution
- Framerate mencapai 120 fps
- Mouse support dan kontrol yang dapat dikustomasi secara menyeluruh
Buat kamu yang belum tahu, game bergenre action ini sempat dirilis di Playstation Vita pada tahun 2013 silam. Sejatinya, versi PC juga telah dirilis pada tahun 2015, namun kala itu dalam bahasa China. Kali ini Falcom selaku developer telah mempercayakan proses portingan ke XSeed, dan berdasarkan review yang telah beredar, sepertinya mereka melakukannya dengan cukup baik. Kudos to you XSeed.
Jika kamu tertarik membelinya, maka dapat menebusnya dengan harga Rp. 119.999, dan saat ini sedang masa promosi hingga 2 Agustus sehingga didiskon menjadi Rp. 107.999.