Yume Reality Hadirkan Audisi untuk Kamu yang Ingin Menjadi Vtuber di Indonesia

audisi vtuber

Yume Reality merupakan agensi hiburan virtual asal Indonesia yang memfokuskan diri dalam pembuatan konten – konten kreatif melalui media Virtual Youtuber (Vtuber). Agensi ini telah berdiri sejak Juli 2020.

Dilansir dari Official Akun Twitter @yume_reality, mereka mengabarkan bahwa telah membuka sebuah audisi bagi kamu yang ingin menjadi seorang Vtuber Indonesia pada tanggal 10 Agustus 2021 lalu.

Bagi kamu yang mungkin sedari dulu ingin mencoba berkarir dan berinovasi dalam bidang Vtuber Indonesia, sekaranglah saatnya untuk kamu menunjukkan diri.

Batas pendaftaran akhir audisi Vtuber Yume Reality adalah 10 September 2021. Artinya semenjak artikel ini dibuat, masih terdapat 20+ hari lagi untuk kamu menyelesaikan formulir pendaftaran.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Syarat dan Ketentuan

Tentu saja ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus kamu ikuti sebelum dapat mendaftar pada audisi Vtuber ini.

  1. Kamu dituntut untuk lancar berbicara minimal 2 bahasa yaitu Bahasa Indonesia dan Inggris. Jadi kalau kamu mungkin belum percaya diri dengan Bahasa Inggris yang kamu miliki, sebaiknya kamu belajar terlebih dahulu.
  2. Memiliki KTP dengan status Warga Negara Indonesia. Untuk poin yang ke-2 ini pastinya kamu harus berstatus Warga Negara Indonesia dan bukan Warga Negara Asing. Dan apabila KTP kamu belum keluar atau kamu belum memilikinya, kamu harus mengurusnya terlebih dahulu ya.
  3. Dapat bekerja dalam tim. Pastikan kamu untuk dapat berinteraksi dan bekerjasama dengan tim sebelum mendaftar ya.
  4. Usia 18 Tahun ke atas.
  5. Dapat melakukan Live Stream sebanyak 3 kali dalam seminggu selama 1 tahun kontrak. Poin ke-5 yang paling sulit untuk dilakukan sebenarnya. Pastikan kamu merupakan orang yang dapat melakukan pekerjaan sesuai kontrak sebelum mendaftar ya. Dan juga pastinya memiliki koneksi internet dan peralatan yang memadai untuk Live Stream.

Itulah beberapa informasi yang dapat kamu ketahui seputar Audisi Vtuber Indonesia dari Yume Reality. Pastikan kamu untuk membaca apa saja syarat dan ketentuannya sebelum mendaftar ya.

Jangan lupa untuk selalu mengikuti Update – Update berita seru seputar Game lainnya hanya di Gamebrott.com


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Jeri. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version