10 Channel Youtube yang Bisa Menolongmu Memahami Cerita dari Sebuah Game

lore game

Pengalaman ini mungkin agak jarang kalian rasakan apabila kalian bermain game hanya demi mencari keseruan interaksi jari semata. Ada sebagian gamer yang punya tujuan untuk menikmati suatu hal tertentu yang telah dibawakan oleh video game. Hal itu tidak lain dan tidak bukan biasa lebih berkaitan dengan cerita ataupun latar belakang dari bagaimanakah konflik dari sebuah game tersebut bisa ada dan mengudara.

Tidak semua dari kalian mungkin mampu untuk merasakan suatu esensi menarik ini secara maksimal ketika bermain secara langsung. Entah karena faktor perhatian lebihmu yang harus dicurahkan dalam gameplay, kerumitan cerita di dalam gamenya sendiri, hingga berbagai keterbatasanmu dalam menyerap segala literasi yang ada, tak jarang kamu pasti sering merasa “oleng” ketika berusaha memahami hal yang sebenarnya terjadi di sebuah game yang biasa kamu mainkan.

Hal yang mungkin kamu rasakan ketika berusaha menangkap suatu pesan yang ingin dibawakan oleh video game

Atas ketidaktahuanmu tersebut, alhasil kamu akhirnya bisa mencoba bertanya kepada teman-teman di sesama komunitas dan mencari penjelasan yang lebih mudah dimengerti lewat situs wiki ataupun para youtuber-youtuber yang benar-benar mendedikasikan waktunya untuk hal ini. Jika situs wiki bagimu tidak terlalu banyak membantu karena preferensi membacamu yang agak kurang dan para teman-temanmu juga kebetulan ikutan tidak tahu-menahu mengenai apa yang sedang kamu bingungkan, menonton video di Youtube resmi menjadi satu-satunya solusi yang paling efektif dalam mengatasi rasa penasaranmu akan sebuah video game.

Sebagai media yang mampu mengkombinasikan suatu penggambaran beserta dengan bumbu input penjelasan yang lebih selaras, Youtube jelas merupakan suatu pegangan utama bagi para gamer dalam memahami info-info yang hendak dicari. Dalam konteks menjelaskan lore atau cerita, jika kamu tak paham saja, kamu juga masih punya opsi untuk mempause video guna mempelajari secara pelan-pelan hal yang tidak kamu mengerti dan bila perlu bertanya langsung kepada pihak si pembuat.

Ada berjibun banyak Youtuber yang memang punya spesialisme tinggi dalam menjelaskan atau merangkum seluruh isi plot di dalam video game. Dan di sini, kami ingin memfasilitasi kalian sebuah referensi menarik mengenai siapa saja youtuber-youtuber gaming lore yang cukup kami rekomendasikan baik karena pembawaan mereka yang menarik maupun isi penjelasan yang sangat begitu berbobot dan mudah untuk dimengerti. Berikut listnya…..


1. Oxhorn

Channel

Bila kamu suka dengan game Fallout dan seringkali ingin berusaha memahami apa seluruh elemen cerita yang dihadirkan dari game bersetting post apocalyptic tersebut, maka kamu wajib bersungkeman dengan seorang youtuber berpenampilan nyentrik satu ini. Dibalik penampilannya yang mirip seperti om-om detektif, Oxhorn adalah sesosok perpustakaan yang paling dikenal oleh para komunitas pecinta Fallout.

Pria yang memiliki nama asli Brandon M. Dennis ini banyak mengupas secara detil cerita-cerita ataupun segala macam kejadian yang terjadi di dalam dunia Fallout. Ia mampu menjelaskan dengan sangat bergitu terperinci lewat ciri khas gaya bicara yang santai dan tidak terburu-buru. Oxhorn juga tak ketinggalan sering mengungkapkan pandangan menurut moral kompasnya mengenai mana tindakan yang menunjukan bahwa karaktermu adalah orang baik ataupun sebaliknya.


2. Vaatividya

Channel

Kamu terlalu sibuk untuk bisa menjadi “git gud” di game Dark Souls, sampai kamu tidak pernah tahu apa-apa tentang maksud dari kamu membunuh banyak boss, mengambil api, abu, dan hal-hal simpel tapi tak dimengerti lainnya. Vaatividya bisa menjadi sang penolong yang pas demi mengatasi segala bentuk kebingunganmu tersebut.

Sebagai salah satu Youtuber game Souls-like yang cukup populer, ia punya dedikasi besar dalam menjelaskan secara runtut apa fondasi cerita yang membuat franchise Dark Souls sangat dianggap spesial oleh para penggemar. Pria yang punya nama asli Michael Samuels ini juga seringkali banyak mengemukakan teori-teori menarik nan masuk akal tentang berbagai kondisi kejadian yang ada di dalam dunia Dark Souls.


3. Nobbel87

Channel

Kamu yang mungkin biasa gemar bermain Dota di zaman sebelum Gaben mengklaim permainan Mod tersebut, pasti tidak akan pernah lupa dengan kepesonaan game Warcraft beserta dengan kesolidan kumpulan cerita lorenya. Seorang Youtuber bernama Nobbel87  ingin mencurahkan segenap jiwanya demi mendalami dunia game fantasi populer ini.

Beliau sangat dikenal punya banyak insight menarik dari game Warcraft sampai ketika game buatan Blizzard tersebut berevolusi menjadi World of Warcraft. Semuanya berhasil ia kemas secara lebih komplit, asyik, dan penuh dengan pengilustrasian yang berwarna.


4. Shoodycast

Channel

Sedikit mirip seperti Oxhorn, Shoddycast juga adalah youtuber yang cukup gemar mendongengi kalian cerita-cerita di dalam game Fallout. Selain Fallout, ia cukup punya banyak pengalaman dalam menjelaskan cerita dari franchise game lain yang berhasil ia olah dengan sangat kuat, seperti The Witcher, Elder Scrolls, hingga Dragon Age sekalipun.

Gaya bahasa beliau memang agak dibuat sedikit lebih berbeda, karena lebih berkesan seperti layaknya cuplikan film dokumenter daripada sebuah bentuk penceritaan yang kasual. Namun, kamu tetap bisa mendapat inspirasi yang luar biasa bila kamu mau menyediakan waktu untuk mendengarkan serta melihat karya edukasi cerita dari beliau.


5. The Leaderboard

Channel

Dari youtuber yang hanya menjelaskan game-game tertentu saja, sekarang kita beralih ke channel yang ingin hampir membuat segala game ramah dan mudah untuk diikuti oleh semua kalangan. Ya, The Leaderboard punya sebuah konten khusus tentang penjelasan alur cerita game secara lengkap nan ringkas lewat rubrik menarik yang mereka namai “The Complete Timeline”.

Ada bejibun portofolio cerita dari game-game yang selama ini dianggap populer. Selain dari timeline mengenai game Red Dead Redemption di bawah, terdapat juga konten timeline dari game-game lain yang sedang hot seperti Kingdom Hearts dan Resident Evil.


6. ValkyrieAurora

Channel

Youtuber cantik ini boleh dibilang sangat begitu gemar memainkan game-game bernuansa single-player dan JRPG. Namun, percayalah bahwa ia bukan seorang gamer Youtuber biasa. Kemunculan game Nier Automata di tahun 2017 lalu telah membuat Valkyrie Aurora mau menampakkan sisi lain dari dirinya yang ingin membagikan banyak cerita beserta esensi penting dari game buatan Yoko Taro tersebut.

Ia tidak hanya menjelaskan keseluruhan isi cerita secara khusus tentang Nier Automata, melainkan juga merambah sampai ke seluruh seri induk Nier seperti Drakengard sekalipun. Wanita yang memiliki nama asli Sophie ini punya pengetahuan yang sangat mengagumkan mengenai video game dan mungkin bisa membuatmu selalu betah untuk bersemayam di channel beliau.


7. StallorD

By the way, orangnya yang ada di tengah

Channel

Sebagai game Free to Play terbaik (menurut versi saya pribadi), Warframe juga punya semacam kompleksitas yang berujung pada munculnya beragam youtuber-youtuber yang ingin membantumu untuk bisa secara mudah memahami game ini. Selain dengan banyaknya panduan tips & trick agar grindingmu tidak terasa membosankan, ada pula sebagian dari mereka yang rela menghabiskan waktunya untuk meneliti dan menghipotesakan berbagai hal dari codex-codex game yang ada.

Salah satunya seperti sang Youtuber bernama StallorD. Beliau merupakan satu konten kreator Warframe yang cukup konsisten untuk membagikan keseluruhan cerita dan kisah di dalam dunia Warframe. Banyak hal yang bisa kamu temui guna menyadarkanmu akan kemegahan game ini yang sesungguhnya.


Dari Indonesia ? Juga ada kok.

Karena kita adalah orang Indonesia yang sehari-hari biasa berkomunikasi dengan menggunakan bahasa kita tercinta ini, sebagian dari kamu mungkin ada yang tidak terlalu “ngeh” dengan deretan list dari nomer 1 sampai 7 karena faktor batasan bahasa yang tergolong sekunder di negeri kita. Sehingga oleh karenanya, para gamer youtuber asli Indonesia tak ketinggalan juga punya kontribusi dalam mencerdaskan para insan-insan lewat sebuah penjabaran lore dari game yang pastinya cukup populer untuk kamu ketahui.


8. AdiSM

Channel

Bagi kamu yang selalu rajin push rank di Mobile Legends, tapi kamu betul-betul dibuat lelah oleh para joki atau pemain yang jauh lebih jago dibanding kalian, tidak ada salahnya jika kalian menyempatkan waktu sejenak untuk meletakkan smartphone atau menutup aplikasi emulator Androidmu demi membuka channel Youtube AdiSM.

Daripada pusing atau jenuh karena selalu gagal atau biasa dianggap beban oleh para anggota timmu, cobalah untuk menikmati usaha AdiSM dalam mengedukasi kalian tentang beragam riwayat hidup unik yang dialami oleh para hero-hero Mobile Legends. Beliau dikenal cukup konsisten dalam mengcover hampir keseluruhan hero hingga sampai yang terbaru sekalipun.

Channel yang dipunyainya juga tidak selalu melulu membahas tentang game mobile ataupun mobile legends saja, kamu juga bisa menyaksikan banyak video-video let’s play dari pustaka game-game kesukaan beliau yang tergolong luas dan menarik.


9. Kepo Gaming

Channel

Sama seperti AdiSM, Youtuber yang kebetulan pernah “menyentil” kami secara langsung ini juga punya dedikasi yang tak kalah besar pula dalam memberikan pelbagai pelajaran sejarah dan cerita dari game-game yang ingin dirinya bahas. Kepo Gaming, yang notabenenya merupakan alter ego dari si “Youtuber Kepo”, ternyata memiliki banyak minat menarik di dunia video game dengan seringnya ia merumuskan atau mengemas suatu sejarah dari franchise-franchise game populer kesayangan kalian.

Sebagian hasil portofolionya ada yang merupakan game mobile seperti Mobile Legend dan AOV, lalu sebagian lagi juga ada yang membahas tentang game-game dari platform PC maupun Konsol legendaris selayaknya Final Fantasy, Devil May Cry, Resident Evil, dan masih banyak lagi. Tingkat pemahaman dan bekal risetnya dalam bercerita seperti biasa akan selalu membuatmu tahu akan alasan mengapa ia dijuluki dan mau menamai dirinya sebagai sang Youtuber Kepo, eh maksudnya si Kepo Gaming. Peace ya bro…


10. SyaninSs

Channel

Selain AdiSM dan Kepo Gaming, SyaninSs adalah satu lagi nama yang paling haram untuk diabaikan ketika hendak ingin mencari sebuah penjelasan yang solid dan terbaik terkait cerita-cerita di dalam video game. Ia betul-betul serius mengabdikan channelnya dengan mayoritas konten yang sangat mengedukasi para gamer sekaligus menginspirasi kalian bahwa cerita video game itu sungguh sangat menarik dan seru untuk diikuti.

Game-game yang telah ia cover kebanyakan tergolong sebagai franchise populer, baik itu lama atau baru yang sudah hinggap dan ikut menggemparkan komunitas gamer di Indonesia. SyaninSs sendiri belakangan ini juga sedang mulai giat dalam mengcover alur cerita dari game-game populer bertaraf indie seperti Hello Neighbour, hingga game buatan anak bangsa kesayangan kita semua, yakni Dreadout. Tentu jangan sampai kamu kelewatan konten-konten lore game yang siap dikupas oleh Youtuber satu ini.


Demikianlah list mengenai rekomendasi Youtuber-youtuber yang kami rasa sangat membantu kalian untuk lebih mudah mencerna pesan dan cerita yang sebenarnya ingin disampaikan oleh sejumlah video game yang sedang kalian mainkan. Jika kamu mungkin mulai gatal untuk membantu para saudara-saudaramu yang cukup kesulitan untuk memahami apa yang sedang mereka mainkan, tidak ada salahnya kok jika kalian juga menyodorkan list channel Youtube versi andalanmu yang kebetulan tidak ada di dalam list rekomendasi kami.

Bila kamu bisa membantu, ataupun merasa terbantu dengan list kami, sempatkanlah juga untuk membaca tulisan-tulisan listicle kami yang lain agar pengetahuanmu tentang dunia video game bisa setara atau bahkan melampaui para youtuber-youtuber yang jago mendongeng tersebut.

 

Exit mobile version