Cheater dan juga Hacker memang menjadi masalah utama dibanyak game-game multiplayer terutama jika game tersebut sangatlah populer. Tentu kalian masih ingat pada kasus Cheat PUBG Mobile Desember lalu oleh Pekalongan Community yang cukup membuat geram Gamer Indonesia. Belum genap sebulan sejak kasus Pekalongan Community, malah muncul Cheat Baru di game yang baru oleh komunitas cheat lokal baru. Dilansir dari postingan Facebook Page milik mereka, Komunitas Cheater berinisial SN mengklaim “memiliki” Cheat PUBG Steam alias PUBG versi PC.
Penampakan Cheat & Bedanya Dengan Pekalongan
Melalui Foto yang mereka upload pada Senin (28/01/2018) komunitas Cheater berinisal SN menunjukan sebuah Screenshoot game yang jika dilihat dari UI dan juga grafik terlihat serupa dengan PUBG Steam. Lengkap dengan UI tambahan dari program curang Komunitas SN menambahkan caption “Coming Soon PUBG Steam”. Meski belum ada kejelasan mengenai fitur Cheat tersebut, namun jika kita melihat secara seksama kita dapat melihat fitur serupa ESP ada dalam cheat tersebut. Pengguna Cheat nampaknya dapat melihat, menentukan jarak, serta tahu beberapa lokasi loot yang tidak diketahui player normal. Tak hanya itu Cheater tersebut juga nantinya akan dapat melihat Current HP atau “nyawa” musuhnya dari jarak jauh.
Hal tersebut tentu menjadi keuntungan yang sangat tak adil bagi para pemain lain, karena memang PUBG merupakan game yang kemenangannya cukup ditentukan oleh posisi saat bertarung. Sejauh tulisan ini ditulis postingan gambar tersebut sudah mendapat 12 komentar serta 5 shares. Namun berbeda dengan Pekalongan Community yang menggratiskan Cheatnya, SN nampaknya mendistribusikan Cheat mereka dengan sistem berbayar bulanan. Ya, sistem Subscribtion ini nampaknya sudah berjalan di beberapa Cheat mereka di game lain seperti Dota 2, PB, PUBG Mobile dan kemungkinan besar PUBG Steam juga akan menggunakan sistem yang sama.
Kesiapan Blue Hole Menghadapi Cheater
Masalah Cheat ini sebenarnya sudah cukup panas diserukan oleh banyak player PUBG. Terutama setelah mengetahui bahwa faktanya 99% Cheater berasal dari China, seruan seperti pemisahan server atau block akses untuk player China mulai didengungkan. Namun pada Desember lalu forum resmi PUBG di Korea mengkonfirmasi bahwa PUBG akan menerapkan hukuman “BAN Hardware” bagi siapapun yang ketahuan atau memiliki catatan cheating dalam game PUBG. Hal ini tentu menjadi suatu langkah yang terbilang sangat tegas dari sisi PUBG, namun yang menjadi masalah akankah sistem mereka yang sekarang mampu mendeteksi Cheat-cheat baru yang berdatangan.
nb: Nama page terpaksa kami tidak ekspos karena kami tidak ingin terlibat dengan monetisasi apapun pada cheat ini.
Saya adalah penulis yang berfokus pada isu di Industri Game. Jika kalian ingin membaca tulisanku yang lain kalian bisa membacanya disini. If you want to keep in touch with me you can contact me in Facebook.
Source: Facebook Page SN