Bocor! Berikut Penampakan Screenshot Need for Speed Hot Pursuit Remastered

Nfs Hp Remaster
Apakah jauh lebih baik?

Setelah sebelumnya sempat digembar-gemborkan akan keberadaan Need for Speed Hot Pursuit Remastered untuk seri teranyar gamenya dengan godaan screenshot seri Heat dari akun Twitter resmi franchisenya. EA yang telah persiapkan website khusus untuk mengumumkannya rupanya kembali alami kebocoran.

Ini karena beberapa screenshot dan penampakan cover gamenya telah bocor di internet. Menurut akun Twitter Renka Schedule, bocoran ini datang dari retailer Jepang yang konfirmasikan tanggal rilis Need for Speed Hot Pursuit Remastered pada tanggal 6 November 2020.

Mereka juga konfirmasikan bahwa gamenya akan hadir dalam bentuk fisik dan digital dan enam jam permainan baru, semua DLC, lebih dari 30 challenge, achievement baru, lengkap dengan dukungan crossplay.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Screenshot yang nampak sangat menjanjikan tersebut nampaknya bukan menjadi salah satu remaster yang hanya akan merogoh kocek playernya saja, namun nampak digarap dengan sangat baik.


Baca lebih lanjut tentang Electronic Arts, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version