Bungie Tak Menutup Kemungkinan Rilis Destiny 2 di Epic Games Store

destiny 2 forsaken
Destiny 2 bisa saja dirilis di Epic Games Store.

Setelah diumumkan bahwa versi PC Destiny 2 akan pindah ke Steam dengan merilis versi gratisnya pada bulan September nanti lengkap dengan migrasi akunmu dari Battlenet ke Steam. Bungie nampaknya takkan menutup kemungkinan bahwa ia akan dirilis di kompetitor platform milik Valve tersebut, Epic Games Store.


General Manager Bungie, Mark Noseworthy mengatakan bahwa karena mereka tak melakukan perjanjian eksklusif bersama Steam seperti yang dilakukan beberapa developer lain dengan Epic Games Store, namun hal tersebut tak menutup kemungkinan bahwa mereka akan merilisnya di platform milik Epic Games tersebut di masa mendatang. Ia juga menambahkan bahwa platform lain (GOG dan yang lain, red) juga kemungkinan bisa saja mereka tuju tak hanya Epic Games Store saja. “Namun tahun ini merupakan sebuah keputusan yang logis apabila kami merilisnya di Steam” imbuhnya.

https://twitter.com/knowsworthy/status/1138490648930086914

Tentunya keputusan tersebut bukan menjadi sebuah hal yang mengejutkan, mengingat mereka juga tawarkan untuk mentransfer data dari platform lain bahkan ke Google Stadia untuk melanjutkan progressmu. Noseworthy juga mengatakan dalam cuitan Twitternya bahwa cross-play mungkin akan menjadi kenyataan dan menjadi sesuatu yang mereka inginkan untuk terjadi suatu saat nanti.

Destiny 2 saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Versi gratisnya New Light dan Shadowkeep akan dirilis tanggal 17 September di Steam. Kamu bisa membaca berita terkait gamenya yang telah kami rangkum.

contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version