Chipset Terbaru Qualcomm SM7325 akan Dibangun Pada Proses 6nm

qualcomm snapdragon logo

Ponsel terbaru dari Honor, yaitu Honor 50 dirumorkan akan menjadi ponsel yang ditenagai oleh chipset Qualcomm SM7325, dan sudah lama kita mendengar nama Snapdragon 775G. Sekarang rumor lain telah muncul online, dan seorang pembocor mengklaim platform itu sebenarnya akan disebut Snapdragon 778G.

Dia juga mengungkapkan beberapa spesifikasi yang sangat mirip dengan Snapdragon 780G, termasuk fitur CPU, GPU, dan konektivitas.

Perbedaan utama antara SM7325 dan SD778G (yang juga dikenal sebagai SM7350 di Qualcomm) adalah teknologi proses pembuatannya – SoC baru dibuat pada 6nm, sedangkan yang sekarang adalah platform 5nm.

Selain itu, kami mengharapkan satu inti Kryo 670 yang bertenaga pada 2,4 GHz dan GPU Adreno 642L. Kami tidak tahu apa kepanjangan L, tetapi terlihat juga di ISP – itu adalah Spectra 570L. Modem 5G disebut-sebut sebagai Snapdragon X53, sementara fitur konektivitas lainnya akan mengandalkan chip FastConnect 6700.

Bocoran tersebut juga mengklaim SM7325 akan mendukung pengisian cepat hingga 100W dengan teknologi Quick Charge 5. Apabila informasi tersebut benar, maka akan menjadi yang pertama untuk chipset seri Snapdragon 7.

 

Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version