Combat Assassin’s Creed Valhalla Akan Jauh Lebih Brutal, Dapat Memotong Bagian Tubuh Lawan!

ACV screen Announce House Carl Combat Male Eivor 200430 5pm CET Paris Time

Mengejutkan dan menggembirakan, mendengar akhirnya Ubisoft mengumumkan judul Assassin’s Creed terbarunya. Berjudul Valhalla, seri terbaru kali ini akan mengambil setting keemasan era Viking yang memulai invasinya ke dataran Britania kerajaan-kerajaan Anglo Saxon.



Assassin’s Creed Valhalla kali ini benar-benar terdengar sangat ambisius, proyek tersebut bahkan ditangani oleh 15 tim developer sekaligus. Akan ada banyak fitur baru menarik yang tersaji, salah satu yang paling menarik adalah peningkatan combat system yang dihadirkan. Ubisoft menyebut bahwa seri kali ini akan punya mekanisme yang lebih variatif dan brutal. Kalian nantinya dapat memakai dua senjata sekaligus yang dapat dikombinasikan sesuai dengan gaya bermain kalian. Dalam pertarungannya sendiri nantinya akan terlihat lebih gore, dimana kalian dapat memenggal ataupun memotong bagian tubuh musuh.

Gameplaynya sendiri masih belum diperlihatkan, namun dalam trailer perdananya kita bisa melihat bahwa “darah” dan “potongan tubuh” menjadi unsur utamanya. Assassin’s Creed Valhalla sendiri rencananya akan dilepas pada musim holiday tahun 2020 ini dengan tanggal rilis yang belum diumumkan. Untuk platform rilisnya sendiri akan merangkul current gen dan next gen, tersedia untuk PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 5, Xbox Series X, Stadia, dan PC. Bagaimana dengan kalian sendiri, seberapa antusiaskah dengan seri Assassin’s Creed terbaru kali ini?

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.


Baca juga berita atau artikel menarik lainnya dari Author.

Contact: erenhartd@gamebrott.com

Exit mobile version