Categories: STORY

Selamat Tinggal Garena, Zepetto Kini Publisher Point Blank

Haloo para pembaca setia Gamebrott, kali ini kami ingin memberikan sedikit info yang sedih bin ngeselin untuk kalian para gamers khususnya pemain Point Blank .Lho kenapa?.. Yap baru baru ini beredar kabar yang menyatakan bahwa Publisher Garena tidak lagi menangani games fps terpopuler yaitu Point Blank dan akan beralih ke Zepetto.

Dan pihak Point Blank Indonesia menghimbau kepada para pemainnya untuk segera mentransfer akun Point Blank Garena nya ke Zepetto mulai 1 Desember hari ini hingga akhir Desember , artinya kalian diberikan waktu 1 bulan untuk segera memindahkan akun garena lama kalian ke zepetto  secepatnya karena mulai 1 janurai nanti mereka resmi pindah ke zepetto.

Hingga saat ini belum ada keterangan lanjut kenapa Point Blank berpindah tangan ke Zepetto , jika dilihat dari masa lalu game PB ini memang seringkali pindah pidanh publisher mulai dari Gemscool , beralih ke Garena kemudian sekarang ke Zepetto .Tentu saja hal ini membuat beberapa player kesal dengan pelayanan yang diberikan Point Blank Indonesia.Dan semoga saja hal ini tidak terus terjadi ke depannya.

Walaupun publishernya pindah , hal tersebut tidak akan mengubah sistem dari game Point Blank Indonesia apapun mulai dari Clan , inventory  , skin weapon dan lain sebagainya.

Game point blank sendiri sudah rilis sejak tahun 2009 silam bergenre FPS dan semakin berkembanganya zaman PB mulai membuat server baru dibeberapa negara seperti Thailand , Rusia , Indonesia , Turki Dan Amerika.Dengan pemain cukup akitf  membuat game ini dapat bertahan hingga saat ini.

Maka dari itu kita berharap saja semoga gmae Legend PB yang biasanya kalian sering mainkan di Warnet semasa kecil atau malah masih sering kalian mainkan hingga sekarang ini dapat terus bertahan walau sudah berganti ganti publisher.Nah untuk yang ingin tahu cara transfer akun PB Garena ke Zepetto kalian bisa membaca di artikel berikut:

Cara Transfer Akun Point Blank Garena Ke Zepetto 

Apa pendapat kalian mengenai hal ini? silahkan tulis reaksi dan komentar kalian di bawah ya?.. Sampai jumpa di artikel Gamebrott lainnya!.

Share
Published by
Tekloggers

Recent Posts

Strategi Melawan Jenis-Jenis The Infected di The Last of Us Part 2

Naughty Dog akhirnya merilis sekuel kedua dari game The Last of Us pada Juni 2020…

3 years yang lalu

Turnamen Clash of clans Indonesia Champion Cup

Turnamen Clash of Clans Indonesia Champion Cup Season 2. Indonesia Champion Cup (ICC) kembali hadir.…

4 years yang lalu

CCG Baru Legends Of Runeterra

Seperti yang kita tahu, banyak game CCG (Collectible Card Game) yang mulai banyak keluar beberapa tahun ini seperti hearthstone,…

4 years yang lalu

Football Manager, Perspektif Berbeda Dari Game Sepak Bola Lainnya

Mungkin kebanyakan para penggemar game sepakbola lebih mengenal Pro Evolution Soccer dan FIFA sebagai salah…

4 years yang lalu