Setelah trailer bocor lebih awal, Crytek memutuskan untuk tunda perilisan dari Crysis Remastered untuk tingkatkan visual yang dimana dikritik fans terlihat sama saja atau bahkan lebih buruk dari versi original. Namun tampaknya versi Switch akan dirilis lebih awal dibandingkan versi platform lainnya.
Hal tersebut masuk akal melihat Switch bukan merupakan console yang fokus akan kemampuan visualnya, maka developer tak perlu khawatir akan kritik fans sebelumnya dan hanya perlu memastikan port game berjalan lancar.
Lewat Twitter, Crysis Remastered dipastikan rilis pada 23 Juli untuk Nintendo Switch. Versi lainnya belum mendapatkan informasi baru untuk saat ini.
Crysis Fans,
You may have seen our last update about the Crysis Remastered release, and we have good news for you:
We can confirm that Crysis will still be coming to Nintendo Switch on July 23rd!
Watch this space for further updates.https://t.co/2JnfyC7jRE pic.twitter.com/W6W3DDypgv
— Crysis (@Crysis) July 10, 2020
Dulu game dari Crytek ini menjadi game “terberat” untuk dijalankan di PC, bahkan hardware yang tersedia saat game dirilis belum ada yang sanggup jalankan game di setting tertinggi. Tak disangka 13 tahun kemudian, game dengan Cry Engine ini bakal dapatkan port untuk console hybrid Nintendo yang bermodalkan Tegra X1.
Crysis Remastered versi Switch akan dipatok harga $29.99 dan menurut halaman di eShop, game akan membutuhkan storage sebesar 6.2 GB yang kurang lebih setara dengan versi PC dulu.
Baca pula informasi lain terkait Crysis beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com