The Mandalorian berlatar di semesta Star Wars dan mendapat banyak pujian untuk adegan aksi, pengembangan karakter, momen berkesan dan karakter ikonik seperti “Baby Yoda”. Menyusul kesuksesannya itu, game adaptasi The Mandalorian dikabarkan sedang dikerjakan dan yang terbaru, cuplikan gameplay dari game yang tayang di Disney+ itu bocor dan diunggah oleh seseorang ke YouTube.
Diunggah oleh channel bernama Christopher Turner, cuplikan gameplay yang nampaknya direkam dalam sesi presentasi itu diawali dengan tampilan menu (lengkap dengan Baby Yoda) dan empat chapter yang tersedia untuk dipilih. Keempat chapter itu adalah Chapter 1: This is the Way, Chapter 2: The Easy Job, Chapter 3: The Coin Toss dan Chapter 4: The Escape. Namun pada cuplikan itu, yang dipilih adalah Chapter 4.
Setelah Chapter 4 dipilih, cuplikan berganti ke layar loading yang menyajikan informasi seputar Beskar – besi dalam bentuk batangan yang sama seperti di serial TV-nya, berfungsi untuk meningkatkan armor sang karakter utama. Tak lama setelah itu, langsung disajikan adegan aksi Mando melawan para Storm Trooper.
Dari cuplikan tersebut, bisa dilihat bahwa game The Mandalorian bakal menjadi game third-person shooter dengan dunia yang linear alih-alih dinamis dengan sistem open-world. Pemain nampaknya juga bisa menggunakan beberapa gadget unik dan senjata lain milik Mando seperti flamethrower atau penyembur api.
Meski terlihat cukup nyata untuk menjadi sebuah game Star Wars baru, banyak yang meragukan keaslian cuplikan tersebut mengingat Turner diketahui sering membuat video tutorial pengembangan game menggunakan Unreal Engine 4 di channel YouTube-nya.
Selain itu, beberapa rumor juga menyebut jika game The Mandalorian bakal digarap oleh Ubisoft menggunakan Snowdrop – game engine yang mereka gunakan untuk membuat The Division.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait The Mandalorian atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com