Kojima juga terkendala di tengah wabah.
Dipastikan bahwa game terbaru Hideo Kojima, Death Stranding bakal rilis di PC tentu menjadi kabar yang sangat menggembirakan bagi semua gamer di komunitasnya. Terlebih kamu yang hafal betul bagaimana “artist” nyentrik yang satu ini ketika meracik gamenya. Sayangnya, impianmu untuk menunggu gamenya sepertinya harus kandas di tengah jalan.
Following the temporary closure of KOJIMA PRODUCTIONS, we have had to delay the PC launch of DEATH STRANDING to July 14, 2020, to allow more development time amidst the current work-from-home orders in place. Thank you all for your patience and continued support!#keeponkeepingon pic.twitter.com/euOmebcdQj
— KOJIMA PRODUCTIONS (Eng) (@KojiPro2015_EN) April 21, 2020
Ini dikonfirmasikan oleh Kojima Productions di akun Twitter resminya. Mereka mengumumkan bahwa kantor mereka akan tutup sementara selama wabah COVID-19. Bersamaan dengan kebijakan tersebut, mereka juga mengumumkan bahwa versi PC dari Death Stranding akan ditunda hingga 14 Juli 2020 nanti sembari dikerjakan dari rumah.
Death Stranding awalnya direncanakan untuk dirilis awal bulan Juni 2020 nanti di PC. Namun karena wabah virus Corona yang semakin buas, Pemerintah Jepang galakkan status darurat di seluruh negaranya. Melarang semua orang untuk keluar rumah. Keputusan ini buat Kojima Productions selaku developer harus mematuhi aturan tersebut dan mengerjakan porting gamenya di rumah.
Death Stranding merupakan game PC pertama yang dibuat menggunakan Decima Engine, engine yang sama seperti yang digunakan oleh Guerrilla Games untuk membuat game RPG mereka, Horizon Zero Dawn yang juga akan hijrah ke PC tahun ini.
Namun dengan penundaan tersebut, sepertinya kamu harus sedikit lebih bersabar, jika ingin menikmati bagaimana performa game racikan Decima Engine di PC dengan framerate tinggi dan wide-screen support. Tentunya dengan resolusi native dan bukan upscale.
Kamu yang penasaran seperti apa Death Stranding bisa membaca review kami untuk tahu gambaran umum gamenya.
Baca lebih lanjut tentang Death Stranding, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: akbar@gamebrott.com