Final Fantasy Eksklusif PS5 akan Jadi Souls-Like dengan Judul “Origin”?

Final Fantasy 650x365
Apakah ini ada hubungannya dengan Final Fantasy Origins?

Beberapa hari yang lalu Square-Enix dikabarkan masih memiliki satu judul Final Fantasy lain yang menjadi seri utama gamenya. Tidak banyak yang diketahui tentang gamenya selain bahwa ia akan diumumkan pada E3 2021. Namun hari ini kita mengetahui setidaknya rumor lanjutan tentang kabar tersebut.

https://twitter.com/SoulsHunts/status/1396160378351017985

Pertamakali muncul di status Twitter SoulsHunts, disebutkan bahwa Final Fantasy yang akan diumumkan di E3 2021 adalah game souls-like yang dikerjakan oleh Team Ninja, developer Dead or Alive dan NiOh.

Rumor ini kemudian dikonfirmasikan oleh Fanbyte yang mengabarkan bahwa gamenya akan berjudul Final Fantasy Origin yang akan bersetting di dunia seri pertama gamenya. Soulshunt jelaskan bahwa gamenya akan “mirip” dengan Star Wars Jedi: Fallen Order yang miliki tingkat kesulitan yang bisa dinikmati oleh semua kalangan dan tak seperti game Souls-like pada umumnya.

Saat ini dijelaskan bahwa Final Fantasy Origin akan eksklusif hanya untuk PlayStation 5. Meskipun demikian gamenya juga akan dirilis di PC pada nantinya. Sebelum rilis, Square-Enix dikabarkan akan lepas demo berjudul Stranger in Paradise musim panas nanti untuk meminta saran dari para fans.

Ini bukan kali pertama Team Ninja mengerjakan seri Final Fantasy. Sebelumnya mereka garap versi arcade yang kemudian diporting ke console dan PC dari Dissidia Final Fantasy NT. Pengalamannya mengembangkan NiOh juga bisa menjadi acuan bahwa elemen souls-like yang dihadirkan dalam game barunya tersebut.

Belum jelas apakah Final Fantasy Origin akan berhubungan dengan dua seri utama pertamanya dari versi NES yang digabung dalam sebuah bundle berjudul Final Fantasy Origins.

Tentu saja kamu tidak boleh mempercayai rumor ini sepenuhnya sebelum Square-Enix mengkonfirmasikannya pada bulan Juni nanti. Namun kamu bisa menjadikannya referensi untuk pastikan kebenarannya nanti.


Baca lebih lanjut tentang Final Fantasy atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version