Seperti AirDrop, Sekarang Android Nearby Share Sudah Bisa Kirim 1 Folder

Android Nearby Share

Teknologi sharing file di Android memang selalu lebih inferior dibanding rivalnya di iOS. Apple memang sangat mengedepankan kenyamanan pengguna. Hingga hal-hal kecil seperti inilah yang punya dampak besar untuk menggaet pengguna baru masuk ke ekosistem mereka.

Sedangkan Android sepertinya akan mulai mengejar ketertinggalan dari Apple dan mengimplementasikan suatu fitur yang sudah ada di AirDrop sejak lama. Fitur apakah itu?

Fitur Android Nearby Share Sudah Mirip AirDrop, Bisa Kirim Langsung 1 Folder

Sudah bisa sharing 1 folder sekaligus

Seperti yang ditemukan oleh seorang netizen di Twitter (atau X kalau anda adalah Elon Musk) bernama Mishaal Rahman. Dia menemukan kalau pengguna Android saat ini sudah bisa menikmati Nearby Share yang membuat pengguna bisa langsung mengirim 1 folder sekaligus.

Memang sebelumnya pengguna Android cuma bisa mengirim file ke perangkat lain 1 per 1 lewat Nearby Share. Kini pengguna Android tidak perlu lagi merasa ribet hanya untuk mengirim file banyak sekaligus. Fitur ini pun bisa digunakan untuk mengirim file ke Android lain, Chromebook, bahkan PC Windows menggunakan aplikasi Files by Google.

Untuk menggunakan fitur baru Nearby Share ini pun sangat mudah. Sesuai dengan yang di share oleh Rahman, pengguna hanya perlu tekan lama folder di Files by Google dan akan muncul logo Nearby Share. Selanjutnya proses berlangsung seperti biasa.

Ada Batasan Banyaknya File dalam 1 Folder

Fitur yang banyak ditunggu pengguna Android

Hanya saja ada batasan untuk pengirim file seperti ini. Dia menemukan kalau dalam satu folder hanya boleh berisi maksimal 1000 file dan tidak boleh lebih. Serta hanya bisa digunakan dengan aplikasi Files by Google dan bukan menggunakan aplikasi manajemen file pihak ketiga seperti Samsung atau Xiaomi.

Belum diketahui versi Android berapa dan aplikasi Files versi berapa yang bisa menikmati fitur baru ini. Kalau kalian sudah menggunakan Android terbaru dan apk Files terbaru, seharusnya fitur Nearby Share ini sudah bisa kalian gunakan.

Mengirim file banyak jadi lebih mudah

Fitur ni sebenarnya sudah masuk fase uji coba pada bulan Mei lalu. Hanya saja Google tidak memberikan update atau informasi secara langsung dan baru diketahui kalau sudah bisa digunakan oleh beberapa netizen baru-baru ini.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version