Discord memang memiliki peran penting sebagai media penyalur komunikasi secara online, kini Discord bahkan tidak hanya dipakai oleh para gamers, banyak pekerja atau tenaga pendidikan yang menggunakan Discord selama masa work atau school from home ini. Menyadari hal tersebut, Discord langsung menghadirkan inovasi baru untuk membuat komunikasi lebih nyaman, yaitu Noise Supression. Setelah beberapa waktu hanya hadir di versi PCnya, kini fitur tersebut telah resmi hadir di mobile.
Diumumkan melalui channel youtubenya, fitur Noise Supression tersebut dikembangkan dalam sebuah kolaborasi bersama Krisp.ai, dengan teknis yang menggunakan machine learning untuk bisa menyaring suara yang bukan berasal dari manusia. Tentu hal tersebut sangat membantu, terlebih dengan hadir di versi mobilenya fitur tersebut pastinya akan membantu komunikasi semakin nyaman lagi.
Sebelumnya, Discord juga telah melakukan penambahan server baru kedalam platformnya setelah penggunaan aplikasinya yang begitu membludak saat pertama kali terjadi kebijakan work atau school from home beberapa waktu lalu.
Dan paling baru, Discord yang memang telah dikenal sebagai platform untuk para gamers juga kini telah bertansformasi dengan melakukan perubahan terhadap taglinenya beberapa waktu lalu untuk bisa membuat Discord sebagai media komunikasi yang bisa digunakan siapapun dan juga untuk mendapatkan atensi dari para non-gamers.
Baca berita terupdate dari Gamebrott, dan informasi menarik lainnya dari saya Aldhir
For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com