Rip-Off Splatoon Buatan Cina – Game third person shooter buatan Hisashi Nogami berjudul Splatoon sangat digemari oleh para pengguna platform gaming milik Nintendo. Game tersebut menghadirkan permainan kompetitif dimana 2 tim yang terdiri dari 4 Player bersaing satu sama lain dalam sebuah match. Tidak heran jika game tersebut membuat banyak pihak developer ‘terinspirasi’ ingin membuat game seperti Splatoon.
Dan kini, muncul lagi game bootleg Splatoon buatan Cina yang heboh menjadi perbincangan komunitas pemainnya di internet. Seperti apa game-nya? Yuk, kita cari tahu bersama!
Daftar isi
Game Bootleg Splatoon Buatan Cina Mencuat di Internet
Informasi ini berasal dari sebuah postingan akun website Weibo bernama LuoWei Cyberverse. Pada postingan tersebut, dia membagikan video gameplay dari sebuah game yang ‘terinspirasi’ dari game milik Nintendo berjudul Splatoon.
Tidak diketahui nama dari game tersebut yang terlihat mirip sekali dengan game Splatoon. Diketahui game tersebut dibuat oleh perusahaan Beijing Hetu untuk platform Mobile. Kalian bisa lihat beberapa screenshot game rip-off Splatoon China buatan Beijing Hetu di bawah ini.
Versi Demo Sudah Bisa Dicoba
Berdasarkan informasi yang didapatkan, game ‘mirip’ Splatoon ini sudah bisa dicoba versi Demo di platform Mobile untuk gamer di Cina. Tidak sampai disitu saja, game tersebut juga hadir dalam versi AR, VR, dan juga ARVR. Rencananya game tersebut akan menghadirkan update 10 karakter Heroes dan juga Stage baru dalam waktu dekat.
Sebenarnya ini bukan pertama kalinya sebuah game ‘terinspirasi” dari Splatoon milik Nintendo dibuat dari Cina. Beberapa tahun silam, ada game yang mirip dengan Splatoon berjudul Sepia GO!. Sama halnya dengan game buatan Beijing Hetu, Sepia GO! menghadirkan fitur gameplay dan bahkan model karakter yang bisa dibilang ‘terinspirasi’ dari Splatoon.
Pada saat artikel ditulis (16/1), mencuatnya berita game rip-off Splatoon buatan Beijing Hetu ini belum ada tanggapan dari Nintendo. Jika mengikuti apa yang biasa dilakukan oleh Nintendo, ada kemungkinan game tersebut akan dituntut karena adanya kemiripan dengan game mereka Splatoon.
Kalian Bisa Temukan Easter Egg Splatoon di Google
Berbicara mengenai Splatoon, tahukah kalian adanya sebuah easter egg Splatoon di mesin pencarian Google. Untuk bisa menemukan easter egg ini, caranya sangat mudah. Kalian bisa menemukannya dengan mudah pada artikel kami di sini.
Itulah informasi mengenai game rip-off Splatoon buatan Cina muncul lagi dan mencuat di internet. Apakah Nintendo akan membawa game tersebut ke jalur hukum? Mari kita tunggu saja perkembangan dari game ‘mirip’ Splatoon kedepannya.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Splatoon, Nintendo atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com