7 Hero Meta Terbaik Mobile Legends Season 28 untuk Push Rank ke Mythic

Hero Meta Terbaik Mobile Legends Season 28

Hero Meta Terbaik Mobile Legends Season 28Mobile Legends memiliki banyak jenis hero yang bisa digunakan oleh pemain. Biasanya, hero meta menjadi pilihan utama karena dinilai punya statistik bagus dan cocok digunakan untuk push rank.

Hero meta ML ini hadir di setiap pergantian season Mobile Legends. Sehingga, setiap season pasti ada saja hero-hero baru yang populer.

Dalam artikel ini, penulis akan membahas tujuh hero meta ML Season 28 terbaik yang dapat membantu kamu untuk naik ke rank Mythic. Hero-hero ini memiliki kemampuan yang kuat dan cocok untuk berbagai peran dalam tim, sehingga dapat memaksimalkan potensi kamu di dalam game.

Hero Meta Terbaik Mobile Legends Season 28

Beatrix M4 Mobile Legends

Berikut ini adalah 7 hero meta terbaik Mobile Legends Season 28 yang direkomendasikan oleh penulis:

1. Arlott

Arlott Mobile Legends

Arlott adalah hero fighter yang sangat kuat di early game. Dia memiliki kemampuan untuk memberikan crowd control (CC) lalu menghabisi lawannya secepat kilat menggunakan Vengeance (2).

Selain itu, kemampuan regenerasi HP-nya yang kuat membuatnya sulit untuk dikalahkan dalam pertempuran. Dalam tim, Arlott bisa menjadi frontline yang tangguh dan menghancurkan pertahanan lawan.

Sedikit tips menggunakan Arlott. Pastikan saat menggunakan Vengeance, lawan sudah terkena mark dari Demon Gaze (P). Mengapa? Jika kamu menyerang lawan yang terkena mark menggunakan Vengeance (2), nantinya cooldown skill kamu akan direset dan membuat Arlott bisa melakukan dash terus-menerus.

2. Joy

Joy Mobile Legends

Joy adalah hero mage yang lincah dan sulit diserang menggunakan CC. Dia dapat mengejar lawan dengan cepat menggunakan Meow, Rhythm of Joy! (2). Kemampuan burst damage miliknya juga sangat kuat, sehingga Joy bisa dengan cepat membunuh lawan.

Dalam pertempuran tim, Joy dapat memberikan kontribusi yang besar dalam mengambil objek dan memenangkan tim. Karena kelincahannya di medan tempur, pengguna Joy biasanya mengincar backliner dari tim lawan, seperti marksman, mage, ataupun hero-hero yang lembek.

Apabila ingin menggunakan Joy, pastikan pintar-pintar dalam menggunakan Meow, Rhythm of Joy! (2). Mengapa? Jika salah sedikit saja kamu bisa dengan mudah dihabisi oleh lawan, karena jumlah HP milik Joy yang tidak banyak.

3. Novaria

Novaria Mobile Legends

Berikutnya ada Novaria yang punya jarak serangan jauh mematikan. Ia memiliki kemampuan magic damage yang tinggi dan dapat memberikan serangan area yang luas. Selain itu, Novaria juga memiliki skill bernama Astral Echo (U) yang dapat memperlambat dan memperlihatkan posisi lawan. Sehingga, vision tim kamu akan sangat terbantu.

Meski Novaria tidak memiliki skill escape yang mumpuni seperti Pharsa atau Kagura, mage ini bisa memanfaatkan Astral Recall (2) untuk lari dengan cara menembus tembok.

Jika kamu suka bermain sebagai mage yang memiliki magic damage yang mematikan, Novaria adalah pilihan yang tepat.

4. Xavier

Xavier Mobile Legends

Xavier adalah seorang hero mage yang punya stun menyebalkan. Ia bisa mengontrol jalannya team fight dengan mengandalkan kombinasi Mystic Field (2) dan Infinite Extension (1). Dan, yang lebih parahnya lagi, efek stun ini hadir dalam bentuk area. Sehingga, bisa mematikan pergerakan satu tim.

Adapun kelebihan lain dari Xavier adalah skill Dawning Light (U) miliknya. Skill ini berbentuk laser yang jaraknya berlaku untuk satu map. Magic damage yang dihasilkannya pun tidak main-main. Kamu bisa saja mencuri Lord atau Turtle lawan jika menggunakan Dawning Light (U) di waktu yang pas.

5. Beatrix

Beatrix Mobile Legends

Beatrix adalah hero marksman yang sangat populer di Season 28. Ia memiliki empat tipe senjata (Renner, Benner, Wesker, dan Nibiru) yang masing-masingnya punya kemampuan unik.

Jika kamu ingin memberikan burst damage dari jauh, bisa gunakan Renner. Ingin menyerang lawan yang punya armor tebal? Bisa gunakan Nibiru. Kalau ingin menyerang dalam bentuk area, bisa gunakan Bennet. Dan, gunakan Wesker untuk serangan kejutan dari dekat.

Kemampuan beralih senjata milik Beatrix ini membuatnya lebih fleksibel di medan tempur. Jika kamu suka bermain marksman dengan berbagai tipe serangan yang mematikan di segala kondisi, bisa banget push rank menggunakan Beatrix.

6. Claude

Claude Mobile Legends

Masih hero marksman, kali ini ada Claude yang sangat kuat dalam melancarkan serangan area. Ia memiliki kemampuan serangan yang cepat dan sangat kuat saat berada di late game. Claude juga memiliki skill yang memungkinkannya untuk bergerak dengan cepat di medan perang, sehingga sulit dikejar oleh lawan.

Meski ia marksman, tapi Claude memiliki objektif berupa membunuh backliner lawan dengan memanfaatkan Battle Mirror Image (2) dan Blazing Duet (U). Namun, untuk bisa menggunakan hal tersebut, kamu harus pandai-pandai melihat situasi ya dan yang terpenting jangan mati sia-sia.

7. Minsitthar

Minsitthar Mobile Legends

Minsitthar adalah hero fighter yang memiliki kemampuan CC kuat. Ia dapat menjadi inisiator di dalam team fight dengan menggunakan Spear of Glory (1). Tidak seperti Franco yang hanya dapat menarik satu lawan, Minsitthar dapat menarik hingga lima lawan sekaligus jika berada di dalam jalur tarikannya.

Minsitthar juga menjadi jawaban untuk melawan hero-hero gesit dengan memanfaatkan skill area King’s Calling (U). Saat menggunakan skill tersebut, lawan yang berada di dalam area King’s Calling (U) tidak bisa melakukan dash, termasuk menggunakan Flicker.

Nah, itulah tujuh hero meta ML Season 28 yang dapat membantu kamu push rank ke Mythic. Setiap hero memiliki keunikan dan kemampuan yang berbeda-beda, sehingga kamu dapat memilih sesuai dengan gaya permainanmu.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Mobile Legends atau artikel lainnya dari Syahdan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version