Hideo Kojima – Industri game memiliki orang-orang kreatif dan juga brilian yang mengembangkan game. Salah satu kreator game yang sangat terkenal adalah Hideo Kojima yang kini mengembangkan Death Stranding 2.
Hideo Kojima memiliki ide yang menarik mengenai proyek-proyek kedepannya jika ia telah tiada. Dirinya akan meninggalkan USB Stick yang berisikan ide-ide game darinya saat ia meninggal dunia.
Hideo Kojima Tinggalkan USB Stick untuk Proyek Setelah Ia Meninggal

Hideo Kojima sendiri saat ini berusia 61 tahun. Dengan usianya saat ini, tentu ia juga mempersiapkan beberapa hal untuk masa depan studio yang ia bangun yaitu Kojima Production.
Dilansir dari VGC, Dirinya menjelaskan hal tersebut kepada EDGE Magazine. Rencana ini ia pikirkan saat penyakit yang ia derita selama pandemi dan hal tersebut membuatnya mempertimbangkan secara serius apa yang akan ia lakukan kedepan dengan usia yang ia miliki.
Pemikiran ini juga yang membuatnya mengambil beberapa proyek besar seperti OD bersama Xbox, Physint bersama Sony, dan juga game Death Stranding 2 yang direncanakan rilis pada tahun ini.

Berusia 60 tidak menjadi titik perubahan dalam hidup saya dibanding pengalamanku selama pandemi. Saya sakit cukup serius pada waktu itu, dan saya juga mendapatkan operasi mata. Hingga waktu itu, saya belum berpikir saya sudah tua, kau tau? Saya tidak merasakan usia saya, dan saya pikir saya dapat membuat (game) selama saya masih hidup.
Lalu saya jatuh sakit, dan saya tidak dapat membuat apapun. Dan saya melihat banyak orang disekitar saya meninggal pada saat itu. Saya dihadapkan dengan kematian. Tentu, saya pulih, namun saya kini berpikir, tunggu, berapa tahun lagi yang saya miliki untuk membuat game atau film? mungkin saya punya 10 tahun?
Hideo Kojima
Pandemi menjadi sebuah momen kesadaran untuk Hideo Kojima dan membuatnya menyusun prioritas dalam pekerjaannya seperti bagaimana ia akan menghabiskan masa hidupnya.
Mungkin ini juga yang membuat creator Death Stranding tersebut memilih untuk menyimpan ide-ide brilian yang ia miliki didalam sebuah media agar kelak ketika ia sudah tiada, ide-ide tersebut masih dapat digunakan.
Tinggalkan USB Stick ke Asisten Pribadi

Hideo Kojima menyakini bahwa menghabiskan sisa hidupnya dengan mengembangkan berbagai proyek akan berdampak baik terhadap studionya di masa depan bahkan saat dirinya telah tiada.
Saya meninggalkan USB Stick dengan seluruh ide saya kepada asisten pribadi saya, anggap saja ini seperti sebuah wasiat. Mungkin mereka bisa terus membuat sesuatu saat saya tidak ada di Kojima Productions. Ini yang saya takutkan: apa yang terjadi dengan Kojima Productions ketika saya telah tiada? saya tidak ingin mereka hanya mengatur IP yang telah ada saja.
Hideo Kojima
Kojima mengharapkan bahwa tim yang ia bangun kedepannya bisa mengembangkan ide-ide menarik darinya meskipun ia sudah tidak lagi di dunia. Dan ini menjadi salah satu ide Post Humous yang menarik dalam Industri Game.
Bagi para game developer, tentunya ini merupakan bentuk apresiasi dan dedikasi yang sangat bagus. Dan benar, yang dilakukan oleh Kojima sendiri sangat amat menggambarkan dirinya. Tak heran jika saat ini, dirinya memiliki banyak fans dan juga respect dari berbagai pihak di industri video game.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

















