Instagram Ujicoba Fitur Untuk Sembunyikan Jumlah Like

Instagram Ios Icon

Instagram Ios Icon

Hari ini Instagram mulai menguji fitur baru untuk menyembunyikan jumlah suka di bawah kiriman pengguna.

Sebelumnya, pada 2019 instagram pernah melakukan ujicoba serupa dimana mereka menonaktifkan fitur penghitung jumlah untuk berbagai pengguna.

Namun, kali ini sedikit berbeda, dimana setiap pengguna akan dapat memutuskan sendiri apakah mereka ingin melihat suka atau tidak.

Pengguna Instagram tidak hanya dapat menonaktifkan atau mengaktifkan tampilan jumlah suka di setiap post kiriman pengguna lain. Mereka juga dapat menonaktifkan fitur like counter ini untuk diri mereka sendiri.

Selain itu, Facebook akan mulai menguji hal serupa pada jejaring sosial media mereka. Instagram melaporkan bahwa fitur ujicoba untuk menonaktifkan penghitung sejenis telah dicabut prioritasnya sejak pandemi virus corona dimulai.

Perusahaan mengatakan sekarang meninjau feedback dari pengguna pada pengujian sebelumnya. Meskipun fitur ini dirancang untuk mengurangi kekhawatiran pengguna tentang popularitas kiriman mereka, tidak semua orang setuju bahwa ini adalah perubahan yang lebih baik.

Fitur serupa juga tengah diuji coba oleh Youtube, dimana mereka tengah melakukan ujicoba untuk menyembunyikan jumlah dislike pada suatu Video secara publik. Kendati demikian, sang creator masih dapat melihat jumlah dislike pada video miliknya melalui Youtube Creator Studio.

 

Sumber: TechCrunch

 

Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

For tech news, tech review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

 

Exit mobile version