Kembali Berulah, Kini Apex Legends yang Jadi Sasaran Komunitas Cheater Lokal

ABBBBLEgends

Cheater dan hacker lagi. Kedua hal ini selalu menjadi masalah di banyak game-game multiplayer online apalagi jika game tersebut super populer. Kalian tentu saja masih ingat pada kasus cheat PUBG pekalongan dan cheat PUBG Steam Cheater berinisial SN. 2 Cheater lokal ini telah membuat geram seluruh player game tersebut. Belum genap 1 bulan komunitas cheater berinisial SN ini kembali berulah. Kali ini giliran game yang baru-baru ini rilis yaitu Apex Legends. Dilansir dari Facebook milik mereka, Komunitas Cheater berinisial SN telah mengklaim “memiliki” Cheat game battle Royale terbaru Apex Legends.

Foto Cheat Apex Legend

Melalui Foto yang mereka unggah pada hari Rabu (13-02-2019) komunitas Cheater berinisial SN ini memamerkan sebuah Screenshoot game yang jika dilihat dari UI dan juga Grafik terlihat serupa dengan Apex Legend. Lengkap dengan UI tambahan dari program curang buatan Komunitas SN. Komunitas ini menambahkan caption “Apex Legends Coming Soon”. Meski belum ada kejelasan mengenai fitur Cheat itu, namun jika dilihat dengan seksama kita dapat melihat cheat ESP dan Lingkaran ditengah yang bisa jadi adalah AIM bot. Pengguna Cheat nampaknya dapat melihatmenentukan jarakserta tahu beberapa lokasi loot yang tidak diketahui player normal. Tak hanya itu Cheater tersebut juga nantinya akan dapat melihat Current HP atau “nyawa” musuhnya dari jarak jauh.

nb: Nama page terpaksa kami tidak ekspos karena kami tidak ingin terlibat dengan monetisasi apapun pada cheat ini.

Tentu saja hal ini menjadi sebuah keuntungan yang tidak adil bagi pemain lain, karena Apex Legends termasuk game yang ditentukan dengan posititioning saat bertempur. Sejauh tulisan ini ditulis postingan dari komunitas tersebut sudah mendapat 29 komentar serta 19 shares. Seperti biasa komunitas SN selalu memperjual belikan Cheat mereka dengan sistem berbayar bulanan. Sistem Subscribtion ini nampaknya sudah berjalan di beberapa Cheat mereka di game lain seperti Dota 2, PB, PUBG Mobile. Yang sangat memungkinkan bahwa cheat untuk game Apex Legends juga akan menggunakan sistem yang sama.

Banyaknya Cheat Serupa Bertebaran

Ketika kamu mencari Apex Legends Cheats di pencarian youtube. Maka akan mudah ditemui berbagai macam video tentang cheat Apex Legends. Terutama dalam kurun waktu seminggu ini. Hal ini bisa menjadi tamparan besar bagi developer Apex Legends bahwa sistem Easy Anti Cheat atau EAC miliknya belum bekerja secara optimal dalam menghadapi hype yang ada di dalam gamenya. Jika ini terus berlanjut tak menutup kemungkinan bahwa game ini berakhir sama game multiplayer online lain yang ditinggalkan karena terlalu banyak cheater.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait dengan Apex Legends atau artikel keren lainnya dari Rajendra.

Exit mobile version