Kreator Game Sam Lake Hideo Kojima – Dari sekian banyaknya kreator game yang berkolaborasi dengan Hideo Kojima, salah satu yang paling dikenal adalah Sam Lake dari Remedy Entertainment. Lake berkontribusi besar untuk beberapa game Remedy mulai dari Max Payne, Alan Wake, Quantum Break hingga Control.
Disamping game-game dari Remedy, Lake juga sempat muncul di game pertama Death Stranding sebagai bagian dari serangkaian cameo disamping tokoh terkenal seperti Geoff Keighley, Daichi Miura, Junji Ito dan Edgar Wright. Tampaknya, keterlibatan Lake akan berlanjut di game terbaru dari Kojima Productions.
Kreator Game Sam Lake akan Kembali Muncul di Game Baru Hideo Kojima
Melalui akun X/Twitter-nya, Kojima memposting foto bersama Sam Lake yang terlihat sedang mengunjungi Kojima Productions. Lake juga mengunggah video akun X/Twitter-nya yang memperlihatkan ia sedang dipindai oleh banyak kamera sembari meminum kopi.
Dalam tweet terpisah, Lake juga memuji setup milik Kojima Productions dan mengatakan jika Kojima benar-benar ahli dalam apa yang ia lakukan.
Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.
Tidak ada satupun dari serangkaian tweet tersebut yang mengungkap game apa yang melibatkan Lake yang artinya, ia bisa terlibat di salah satu dari tiga game yang sedang dikembangkan Kojima. Saat ini, Kojima Productions sendiri tengah menggarap Death Stranding 2: On The Beach, game eksklusif Xbox berjudul OD dan game eksklusif PlayStation yaitu Physint.
Bakal Muncul Kembali di Death Stranding 2: On The Beach?
Peran untuk karakter yang diperankan sang kreator game Alan Wake tersebut juga masih misteri. Dengan Death Stranding 2: On The Beach yang dijadwalkan untuk rilis pada 2025, ada kemungkinan jika karakternya di game pertama yaitu Veteran Porter akan kembali. Namun untuk jawaban yang lebih pasti, ada baiknya untuk menunggu konfirmasi langsung dari mulut Lake atau Kojima sendiri.
Sebelumnya, aktor Hollywood ternama seperti Nicolas Cage juga diketahui mengunjungi Kojima Productions dan beberapa pemain berspekulasi jika ia akan muncul di sekuel Death Stranding. Selain itu, Kojima juga sempat mengundang anggota band Chvrches untuk dipindai sama seperti Lake di studio miliknya.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Hideo Kojima atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.