Warner Bros Suicide Squad – Sepanjang tahun 2024 yang lalu, ada banyak sekali game-game baru yang populer telah rilis dengan berbagai macam keunikan mereka masing-masing. Namun tidak sedikit pula game tersebut mendapat respon kurang bagus dari Gamer, salah satunya Suicide Squad: Kill the Justice League.
Game tersebut telah beberapa kali disalahkan oleh Warner Bros karena membuat perusahaan mengalami penuruan pendapatan. Dan kini game Suicide Squad kembali disalahkan oleh pihak Publisher.
Game Suicide Squad Masih Disalahkan oleh Warner Bros Games Terkait Pendapatan Turun

Pada laporan resmi finansial perusahaan Warner Bros, ada banyak informasi mengenai kondisi pemasukan dan pengeluaran mereka pada kuartal pertama tahun 2025. Laporan tersebut juga membahas pendapatan perusahaannya dalam sektor industri video game.
Berdasarkan informasi yang didapatkan, pendapatan pada Q1 2025 perusahaan dalam sektor industri video game telah mengalami penuruan sebesar 48% dari segi Content Revenue dan 66% dari segi Cost Revenue. Mereka mengatakan hal ini terjadi akibat dari perilisan game Suicide Squad: Kill the Justice League di tahun sebelumnya.
Pihak WB juga menjelaskan bagaimana penurunan tersebut sangat jauh ketika dibandingkan dengan tahun sebelumnya dimana mereka merilis game populer seperti Hogwarts Legacy dan Mortal Kombat 1. Perlu kalian ketahui, kedua game tersebut memiliki angka pendapatan yang tinggi bagi perusahaan WB di tahun 2023 yang lalu.
Kalian bisa lihat laporannya di bawah ini.

Game Telah Gagal Memenuhi Ekspektasi Perusahaan

Game Suicide Squad benar-benar menjadi sebuah produk yang gagal, tidak hanya bagi Gamer bahkan juga perusahaan WB. Pada berita-berita sebelumnya, pihak perusahaan sudah menilai kalau game ini dinilai gagal oleh mereka.
Belum lagi dengan bagaimana game tersebut memiliki jumlah Player yang sangat sedikit dan terus menurun sejak perilisannya. Hal ini membuat perusahaan WB sendiri mulai memikirkan pendekatan lain dalam sektor industri video game. Mereka telah menutup beberapa studio game dan ingin lebih fokus pada franchise besar, seperti Harry Potter, Mortal Kombat, Game of Thrones, dan DC Comics.
Itulah informasi mengenai game Suicide Squad kembali disalahkan oleh perusahaan Warner Bros karena membuat pendapatan mereka mengalami penurunan. Bagaimana menurut kalian dengan informasi ini?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Suicide Squad atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.