30+ Perintah Command Prompt Beserta Fungsinya yang Bisa Kalian Gunakan

Perintah Command Prompt

Perintah Command Prompt – Percaya atau tidak, di era digital yang makin maju, Command Prompt alias CMD atau yang mungkin kalian kenal dengan Command Line Interface (CLI), masih merupakan salah satu tools penting untuk semua kebutuhan yang berhubungan dengan komputer.

Program ini identik dengan layar hitam dan teks putih, yang memungkinkan kita untuk berinteraksi dengan komputer melalui baris perintah. Melalui program ini, kita dapat mengakses, bahkan mengendalikan bermacam fitur dan fungsi dari sistem secara langsung tanpa melalui tampilan antarmuka.

Kali ini, kami akan mengajakmu untuk mengulik lebih dalam tentang CMD, membahas fungsinya yang tentunya akan memudahkan kalian dalam saat gunakan komputer.

Apa Itu Command Prompt atau CMD?

Salah satu contoh perintah di command prompt

Command Prompt yang lebih dikenal dengan CMD adalah sebuah program yang dapat kalian temukan pada sistem operasi Windows berfungsi sebagai memasukkan perintah dalam bentuk teks secara langsung ke dalamnya. Perintah tersebut otomatis sistem operasi akan menjalankan perintah yang dimasukkan tadi sesuai instruksi.

Tampilannya amat sederhana, hanya layar hitam dan teks putih, tanpa gambar apapun, benar-benar murni teks saja.

Ketenaran dari program ini perlahan sirna dan mulai dianggap tak relevan, karena program dengan graphical user interface jauh lebih digemari, karena lebih mudah digunakan oleh user awam sekalipun.

Walau demikian, tidak ada salahnya mengenal program ini, karena kita dapat memiliki kontrol lebih pada sistem operasi yang kita gunakan.

Cara Menggunakan CMD

Menampilkan folder dengan mudahnya

Kalau kalian penasaran gimana caranya menggunakan CMD, berikut adalah cara yang bisa kamu ikuti:

Walau teramat mudah, namun kalian harus mengetahui apa-apa saja perintah yang dapat memberikan hasil apa yang kalian inginkan. Kalau kalian penasaran, apa-apa saja perintah yang dapat kalian masukkan, yuk kepoin di bawah.

Bermacam Perintah CMD Termasuk dengan Fungsinya

Beda perintah, beda hasilnya

Berikut adalah bermacam perintah command prompt paling umum yang dapat kamu gunakan, termasuk dengan fungsinya.

1. PING

Kalian bukanlah seorang gamers kalau belum pernah mencoba perintah ini. Merupakan kependekan dari packet internet gopher, ini digunakan untuk mengecek kestabilan dan jeda pada internet yang kita gunakan.

2. WHOAMI

Perintah ini dapat kamu gunakan untuk melihat nama user pada komputer yang sedang kamu gunakan. Kalian bisa memanfaatkan perintah ini untuk memastikan nama user yang kalian gunakan sudah benar.

3. CHKDSK

Biasanya, kalian akan diarahkan untuk menjalankan perintah ini bilamana komputer atau laptop terasa lambat. Perintah ini dapat kamu jalankan untuk memeriksa status penyimpanan yang kalian gunakan. Fitur ini juga dapat memperbaiki penyimpanan yang bermasalah.

4. IPCONFIG

Perintah ini berfungsi untuk menampilkan koneksi apa saja yang digunakan oleh komputermu secara detil. Biasanya, perintah ini digunakan untuk mengetahui IP Address yang kita gunakan, untuk kemudian disesuaikan dengan kebutuhan.

5. DISKPART

Boleh dikata perintah ini merupakan salah satu perintah yang harus kamu ketahui. Gunanya ialah untuk mengetahui, dan mengelola partisi penyimpanan yang ada pada komputer atau laptop milikmu secara mudah.

6. GETMAC

Penasaran bagaimana caranya kita mengetahui alamat MAC pada komputer yang kita gunakan tanpa bantuan modem? Nah, melalui perintah ini, kita dapat mengetahui alamat MAC atau alamat fisik dari perangkat yang kita gunakan.

7. TASKMGR

Sesuai tebakan kalian, perintah ini dapat menjalankan Task Manager melalui perintah CMD tanpa harus klik kanan secara konvensional. Task Manager gunanya untuk memantau resource dari komputer yang kita gunakan, mulai dari pemakaian prosesor, sampai jaringan.

8. TASKLIST

Perintah selanjutnya yang masih ada hubungannya dengan Task Manager adalah Task List, yang menunjukkan informasi mendetil akan aplikasi apa-apa saja yang berjalan pada komputer yang kalian gunakan.

9. TASKKILL

Kalau kalian penasaran gimana caranya mematikan aplikasi yang berjalan, kalian dapat memanfaatkan perintah satu ini untuk menonaktifkan aplikasi yang berjalan pada komputer dengan mudah.

10. SYSTEMINFO

Menurut kami, ini merupakan salah satu perintah command prompt yang amat membantu, khususnya untuk awam saat ditanya apa spek komputer yang digunakan tanpa harus memasang aplikasi pihak ketiga.

11. NETSTAT

Untuk mengetahui daftar port internet yang digunakan oleh komputermu, kamu bisa memanfaatkan perintah ini. Tidak hanya itu, kamu bisa mendeteksi mana koneksi yang dirasa tidak wajar.

12. POWERCFG

Sebagaimana yang telah kami bahas pada artikel sebelumnya di sini, command prompt mampu menyalakan dan menonaktifkan fungsi dari komputer. Perintah ini dapat kamu gunakan untuk atur jumlah energi yang digunakan oleh komputer yang kamu gunakan.

13. FORMAT

Melalui perintah ini, kalian dapat melakukan pembuatan, atau membersihkan penyimpanan yang kalian pasang ke dalam komputer yang kalian gunakan. Biasanya perintah ini digunakan untuk menghapus isi flashdisk yang tidak terpakai secara instan tanpa harus membuka My Computer.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

14. SHUTDOWN

Tidak hanya perintah-perintah dasar, melalui command prompt, kamu bahkan bisa mematikan komputer yang kamu gunakan juga dengan mudahnya. Namun, kami tegaskan untuk berhati-hati dengan perintah ini, dan pastikan tidak ada file yang belum tersimpan.

15. DATE

Perintah ini bolehkanmu untuk mengecek tanggal yang ada pada komputermu. Selain itu, kamu dapat dengan mudah mengatur tanggal tanpa harus membuka Control Panel yang mungkin terlalu menyita waktu.

16. TIME

Sama dengan perintah sebelumnya, perintah ini bolehkanmu mengecek waktu yang digunakan oleh komputermu. Bahkan, kamu bisa menyesuaikan jam yang digunakan untuk disesuaikan kembali dengan domisilimu saat ini.

17. VER

Penasaran dengan versi Windows yang kamu gunakan saat ini? Tenang, kamu cukup mengetikkan perintah ini pada CMD, dan informasi terkait sistem yang kamu gunakan akan langsung ditampilkan.

18. BOOTSECT

Kalau kalian penasaran dengan format yang digunakan penyimpanan kalian antara GPT atau MBR, kalian bisa memanfaatkan perintah ini loh. Jadi, kalian bisa menyesuaikan flashdisk supaya tidak terjadi masalah saat proses instalasi.

19 CONVERT

Sesuai namanya, perintah ini dapat kamu gunakan untuk mengubah jenis partisi dari satu jenis, ke jenis lainnya. Fitur ini dapat mengubah sebuah partisi dari FAT ke NTFS, atau sebaliknya dengan mudah.

20. COLOR

Tidak hanya mampu menunjang produktivitas, namun perintah di command prompt dapat memberikanmu suasana baru. Tersedia setidaknya sembilan warna berbeda yang dapat kamu gunakan untuk mengakses fitur ini dengan warna berlainan.

21. DEFRAG

Kalau kalian masih memakai hardisk, kalian bisa memanfaatkan fitur ini untuk membuang file sampah yang menumpuk. Tujuan dari perintah ini adalah memaksimalkan kecepatan pemrosesan data supaya lebih ideal dan bebas dari sampah.

22. LOGOFF

Perintah ini dapat kamu gunakan untuk mematikan komputer yang kamu gunakan dengan mudah. Cukup mengetikkan perintah ini, maka komputermu akan langsung mati, dan menghentikan semua aktivitas yang tengah dilakukan.

23. PRINT

Pernah terpikir untuk mencetak file melalui command prompt? Untuk melakukannya, kamu cukup menuliskan nama file (filename) terkait, dan port printer (device) yang kamu gunakan. Misalkan Print <Surat Izin> <Epson L500>.

24. RECOVER

Perintah ini dapat kamu ketik saat penyimpananmu alami kerusakan. Walau tidak seratus persen menjamin datamu akan kembali, namun langkah ini boleh kamu coba. Bisa saja file yang terhapus akan kembali tanpa hilang satu apa pun.

25. SFC

Pernahkah kalian mengalami masalah pada sistem operasi kalian, yang mana sampai meminta kalian untuk menjalankan System File Checker? Ya, ini merupakan perintah untuk mencari dan ganti file sistem dengan versi yang seharusnya.

26. HELP

Seharusnya, kami menempatkan perintah ini pada awal artikel. Namun, karena fungsinya hanya untuk menampilkan daftar perintah, kami merasa perintah ini bukan prioritas, karena kami yakin hampir semua orang yang paham command prompt telah terbiasa.

27. CLS

Kalau kalian ingin menghapus daftar perintah yang telah kalian ketikkan pada program ini, kalian bisa coba ketikkan CLS. Dalam hitungan detik, semua perintah atau teks yang kalian ketik akan langsung terhapus.

28. EXIT

Kalau kalian ingin mencoba cara yang tidak biasa untuk menutup program ini, kalian bisa mencoba ketikkan Exit, maka program ini akan menutup dengan sendirinya, dan kalian akan tampak keren saat melakukannya.

29. REGEDIT

Tidak hanya menjalankan perintah itu-itu saja, namun kalian dapat mengetikkan perintah ini untuk menjalankan Registry Editor. Guna dari Editor ini ialah untuk mengubah pengaturan dan konfigurasi sistem.

30. SCHTASKS

Kalau kalian penasaran gimana caranya untuk menjadwalkan perintah atau aplikasi mana yang harus berjalan sesuai jadwal, kalian bisa mencoba perintah ini. Entah itu untuk aplikasi absensi, atau apapun itu yang akan mengikuti jam kita secara akurat dan otomatis.

31. COMPACT

Perintah ini dapat kalian ketikkan pada command prompt yang kalian buka guna mengecilkan atau kompresi sebuah file. Tidak hanya itu, kalian dapat mengembalikan ukuran file yang kalian kecilkan ke ukuran yang sebenarnya.

32. GPUPDATE

Walau cukup jarang digunakan, namun perintah ini termasuk efektif untuk mengubah Group Policy yang ada pada komputer kalian. Kebijakan yang dimaksud bisa saja mencakup kontrol yang diberikan pada komputer yang diberikan akses.

Iseng dengan fitur bawaan Windows

Selain 30 perintah command prompt di atas, sebenarnya masih ada banyak sekali perintah lainnya yang dapat kamu coba. Hanya saja perintah lainnya bersifat terlalu teknis, dan kami merasa kalian takkan mendapatkan banyak benefit, kecuali kalian memang seorang power user sejati.

Selamat bereksperimen dengan perintah CMD ini ya, brott!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version