Lead Animator Anthem Tinggalkan BioWare

Anthem
BioWare harus kehilangan salah satu Animatornya.

IP terbaru BioWare, Anthem berikan decak kagum bagi gamer di seluruh dunia setelah demo gameplaynya di E3 2017 yang lalu. Game open-world multiplayer ini tawarkan banyak fitur menarik seperti dunianya yang luas hingga armor Javelin yang membuat karaktermu terlihat layaknya robot yang gahar. Membuat tak sedikit dari sekian banyak gamer yang menantikan kehadirannya. Namun sepertinya kepergian beberapa staff BioWare akan membuat para fans kecewa.

Setelah meninggalnya Corey Gaspur dan keluarnya Mike Laidlaw dari BioWare, kini giliran Lead Animator Anthem, Steve Gilmour yang keluar dari developer yang terkenal dengan seri Mass Effect dan Dragon Age-nya tersebut. Hal ini ditegaskan melalui status LinkedIn-nya yang tertulis bahwa ia telah meninggalkan BioWare. Di situ juga tertulis bahwa Gilmour telah bekerja sebagai Lead Animator Anthem sejak Desember 2014 hingga Agustus 2017.



Seperti yang dilansir dari GameRant, disebutkan bahwa Gilmour telah bekerja dengan BioWare selama 17 tahun sejak bulan Januari tahun 2000. Posisi pertamanya adalah sebagai technical R&D dari Frostbite engine, pre-visualization untuk animasi in-engine, motion capture plan dan direction, dan animation direction. Ia juga bertanggungjawab di posisi yang sama saat mengerjakan Star Wars: Knights of the Old Republic dan Dragon Age: Inquisition.

Tidak ada alasan atau pengumuman apapun dari BioWare tentang kepergian Gilmour. Namun tentunya harapan Anthem agar menjadi lebih baik masih bisa terpenuhi dan tidak menyebabkan kasus layaknya “My face is tired” milik Mass Effect Andromeda kemarin.

Anthem direncanakan untuk dirilis musim gugur 2018 mendatang untuk PC, PS4, dan Xbox One dan BioWare miliki kesempatan untuk tunjukkan detil gamenya di The Game Awards bulan depan tentang development gamenya.

Exit mobile version