Di jaman Playstation 1 dan Playstation 2 dahulu memainkan game yang panjang seperti Gran Turismo tanpa menggunakan memory card mungkin sangatlah sulit, atau bahkan bisa dibilang hardcore bagi mereka yang melakukannya. Dengan semakin berkembangnya teknologi, semuanya semakin mudah ketika Playstation 3 tiba dan kamu bisa menyisipkan data kecil progresmu ke dalam HDD konsolmu tanpa repot-repot memerlukan perangkat lain. Namun, ketika Playstation 4 hadir dan mengimplimentasikan penyimpanan berbasis cloud/online, ternyata hal tersebut malah membuat masalah baru bagi para pemain yang memiliki koneksi terbatas atau tidak stabil.
Hal ini terbukti dari pengakuan yang ditulis oleh arstechnica yang telah mendapatkan game Gran Turismo Sport terbaru, namun malah tidak dapat memainkannya hingga sekarang. Hal tersebut terjadi karena server Gran Turismo Sport kini tengah down, dan dikarenakan semua data progres pemain serta beberapa fitur pendukung utama dalam gamenya membutuhkan koneksi internet maka yang tersisa hanyalah sebagian kecil dari gamenya, yaitu mode Arcade.
Kamu memang masih bisa memainkan beberapa mode di dalam arcade seperti balapan melawan AI, atau melawan temanmu di split-screen, drift trial, dan mode VR yang terbatas. Namun mode itu juga masih terbatas pada mobil-mobil dan track yang telah kamu buka sebelum konsolmu berganti menjadi ‘offline’. Hal ini menjadi lebih buruk bila koneksimu telah hilang atau server PS4 tengah down sebelum kamu masuk ke dalam gamenya. Dimana kamu hanya bisa memainkan mobil dan track yang terbuka pada awal game saja, plus semua progres yang kamu lakukan selama kamu berada dalam mode offline tidak akan tersimpan.
Ketika dikonfirmasi ke pengembang Polyphony Digital perihal local save tersebut, mereka menjawab bahwa data yang tersimpan dalam konsol hanyalah pengaturan hardware seperti resolusi layar, kaibrasi HDR, dan sejenisnya. Sedangkan seluruh konten di dalam gamenya membutuhkan koneksi internet agar dapat diakses. Jadi 500GB ataupun 1TB di Playstation 4-mu tidak akan berarti ketika koneksi internetmu sedang bermasalah, atau server Gran Turismo tengah down. Mungkinkah kedepannya semua game akan mengimplementasikan hal serupa dimana progres gamemu akan bergantung pada koneksi internet?