My Hero Academia One’s Justice 2 juga akan rilis di PC.
Setelah sempat digoda dengan bocoran dan dipastikan sendiri oleh Bandai Namco Jepang bahwa game fighting adaptasi anime/manga My Hero Academia One’s Justice 2 akan dirilis di Jepang baik di PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Xbox One. Rupanya mereka juga masih tetap mengincar versi berbahasa Inggrisnya bagi para fans serinya di luar Jepang.
Melansir Dualshockers, Bandai Namco juga akan merilis versi berbahasa Inggris dari My Hero Academia One’s Justice 2. Sama seperti seri pertamanya, ia akan dilepas di PC, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Xbox One. Bersamaan dengan pengumuman tersebut, mereka juga merilis beberapa screenshot yang bisa kamu lihat di akhir tulisan ini.
Gamenya juga akan dirilis tahun 2020 mendatang. Sayangnya, belum ada kejelasan kapan versi Inggrisnya akan dilepas. Bersamaan dengan perilisannya di Jepang atau berbeda waktu.
Meskipun begitu, Bandai Namco saat ini tengah persiapkan informasi teranyar gamenya untuk event New York Comic Con 2019 yang akan diselenggarakan tanggal 3-6 Oktober nanti. Mereka juga persiapkan demo yang bisa dimainkan langsung dalam booth miliknya.
My Hero Academia One’s Justice 2 akan dirilis tahun 2020 mendatang untuk PC, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Xbox One. Kamu bisa mengikuti rangkuman berita kami jika Bandai Namco cabang Asia telah mengkonfirmasikannya.
contact: akbar@gamebrott.com