Karakter lawas tahun 80an telah kembali dalam bentuk sebuah game yaitu RoboCop: Rogue City. Game tersebut akan mengangkat kisah baru sang polisi robot yang berdasarkan film triloginya yang dirilis pada tahun 1987.
RoboCop: Rogue City sendiri diumumkan pada ajang livestream Nacon Connect. Game ini ditampilkan bersamaan dengan beberapa game lainnya seperti SteelRising dan The Lord of the Rings: Gollum. Dalam ajang tersebut, RoboCop: Rogue City mendapatkan teaser singkat yang hanya berdurasi 45 detik.
Dalam teaser tersebut, kita hanya diperlihatkan sekilas tampilan kota Old Detroit yang dibarengi dengan suara radio yang memberitakan tentang kejahatan yang terjadi di kota tersebut. Selain itu, teaser tersebut juga memperlihatkan bahwa game ini akan dirilis pada tahun 2023 untuk platform PC dan konsol.
Meskipun hanya berbentuk teaser singkat, para penggemar memberikan beragam respon positif di dunia maya. Hal ini dikarenakan RoboCop: Rogue City dikembangkan oleh Teyon, studio yang terhitung sukses dalam menggarap game adapatasi franchise sci-fi popular. Teyon sendiri merupakan developer dari game Terminator: Resistance yang dirilis pada tahun 2019 lalu. Game tersebut juga memiliki alur cerita yang berhubungan dengan film lawasnya, lebih tepatnya 30 tahun setelah Terminator 2: Judgement Day.
Melalui konferensi pers pada Nacon Connect, Nacon dan Teyon akan bekerja bersama MGM selaku pemilik IP RoboCop. Selain Teyon, MGM juga sedangkan bekerja sama dengan IO Interactive (developer Hitman) dalam menggarap game James Bond 007.
Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Aldy Khalif, dan artikel lain seputaran Supermassive Games. Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com