Macintosh merupakan sebuah salah satu produk dari Apple yang dibuat untuk bersaing dengan produk-produk dari Microsoft Windows. Macintosh atau Mac merupakan pemrakarsa yang mampu memproduksi komputer personal yang sudah mendukung Graphical User Interface, termasuk layar, dan mouse.
Meskipun sekarang popularitas dan pengguna Mac lebih sedikit dibanding Windows, bukan berarti Apple kehabisan langkah untuk dapat bersaing dengan Microsoft. Seperti dilansir dar Wccftech, Parallels mengonfirmasi bahwa Windows 11 akan tersedia untuk platform Mac.
Dengan Parallels, Mac Bisa Menjalankan Windows
Windows 11 ternyata memiliki dampak yang sangat besar terhadap semua sektor, mulai dari smartphone, hingga Mac, semua ingin mencoba sistem operasi teranyar dari Microsoft ini.
Parallels merupakan aplikasi yang konsep kerjanya mirip dengan Virtualization Machine ini diklaim dapat menjalankan Windows 11 pada Mac. Senior Vice President dari Parallels juga telah mengonfirmasi bahwa tim-nya sedang bekerja untuk menghadirkan Windows 11 ke dalam Mac.
Parallels Berjanji Akan Mewujudkan Hal Ini
Tim pengembang dari Parallels sedang menunggu build resmi Windows 11 Insider untuk mempelajari beberapa perubahan yang ada pada Windows 11. Dengan begitu, diharapkan Parallels dapat memberikan kompabilitas penuh pada beberapa update ke depannya.
Nick Dobrovolskiy, SVP Parallels juga menambahkan bahwa perusahaan pasti akan melakukan segala cara untuk bisa mewujudkan hal tersebut. Untuk saat ini, tim dari Parallels tengah melakukan beberapa optimasi untuk menyempurnakan hasil yang sudah ada.
Saat ini, Windows 11 sedang menjadi sebuah trend yang diminati banyak orang. Microsoft berencana akan merilis sistem operasi terbaru ini pada akhir tahun, dan permasalahan ini agaknya sedikit menghambat hasil keseluruhan dari tim pengembang Parallels.
Ini murni dikarenakan bahwa setiap build Windows 11 Insider tidak menghadirkan fitur-fitur yang dipamerkan oleh Microsoft seperti pada awal peluncuran. Dan setiap perubahan akan dicek terlebih dahulu oleh tim pengembang dari Parallels.
Gimana menurut kalian, apakah tim Parallels mampu untuk mewujudkan hal ini dalam waktu dekat? Beberapa pengguna pasti akan sangat terbantu dengan inovasi dari tim Parallels ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com