Penjualan Ekspansi Monster Hunter World: Iceborne Capai 5 Juta Unit

1926152

Baik di PC maupun konsol.

Tidak sedikit orang yang masih menaruh suatu tanda tanya terhadap ekspansi game Monster Hunter World yang satu ini. Sejak rilis pada bulan September tahun lalu, ekspansi Iceborne dibanderol dengan harga yang tidaklah tidak tergolong terjangkau untuk ukuran sebuah DLC premium, yakni $40 (sekitaran 500k Rupiah di konsol dan 400k di Steam). Namun terlepas dari itu semua, ekspansi ini tetaplah sangat begitu populer.

Iceborne sendiri memang pada dasarnya ingin memberimu suatu tingkat pengalaman bermain yang tidak hanya segar, namun juga lebih sulit nan menantang dari base gamenya. Seolah tercermin dari besarnya antusiasme pemain yang hingga kini masih setia dalam meramaikan, pihak Capcom pun sendiri akhirnya juga memberikan info menarik bahwa Iceborne betul-betul bukanlah suatu ekspansi game yang bisa dipandang sebelah mata.

Dilansir melalui press release yang baru saja mereka bagikan, tercatat sejak pertama kali rilis pada bulan September 2019 lalu, ekspansi ini telah berhasil menggaet total sekitar 5 juta pemain di seluruh platformnya. Dimana sebelum versi PC-nya mengudara di bulan Januari, sudah ada 3 juta unit lebih ekspansi yang terjual saat itu.

Dengan pencapaian penjualan sebanyak 5 juta unit selama rilis dalam kurun waktu kurang lebih setengah tahun, bila menganggapnya sebagai game standalone, Iceborne pun telah menjadi game Capcom terlaris ketujuh yang mampu mengalahkan pencapaian game Resident Evil 2 Original, Monster Hunter 4 Ultimate, dan Monster Hunter Generations.

Sementara dalam membawa nama seri Monster Hunter secara keseluruhan, franchise game memburu monster besar ini akhirnya juga berhasil merengkuh secara 62 juta unit penjualan. Dimana serinya yang terbaru seperti base game Monster Hunter: World saja terjual hingga 15 juta unit. Tentu melalui keberlangsungan konten yang akan masih tetap mengudara dari ekspansi Iceborne, Capcom dapat mengharapkan franchise Monster Hunter bisa kembali dicintai oleh banyak kalangan.


Baca pula informasi lain terkait Monster Hunter World: Iceborne, beserta dengan kabar-kabar menarik seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version