Sepak terjang Sony dalam jagat industri game memang tak perlu diragukan lagi, salah satu buktinya saat ini adalah melalui console current gen mereka – PlayStation 4. Harga lebih bersahabat, fitur yang berlimpah, hingga deretan game eksklusif yang menggoda selalu mampu jadi daya tarik yang sulit ditolak para gamer.
Berkat hal tersebut, pada hari ini, Sony Interactive Entertainment Hong Kong Limited Singapore Branch (SIES) mengumumkan bahwa unit PlayStation 4 telah terjual hingga 91.6 juta unit di seluruh dunia. Pada saat musim liburan tahun 2018 saja, PlayStation 4 mempu terjual hingga 5.6 juta unit, kendati usianya yang kian menua, nyatanya console racikan Sony tersebut tetap mampu semakin laku keras di pasaran.
John Kodera selaku CEO dari Sony Interactive Entertainment juga turut mengungkapkan kegembiraannya.
Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang terdalam kepada komunitas kami di seluruh dunia dan semua mitra kami, karena membantu kami mencapai milestone ini. Pada tahun ini, kami akan menyuguhkan pengalaman yang jauh lebih menarik melalui deretan game eksklusif untuk PS4. Kami akan coba mencapai milestone berikutnya untuk PS4, SIE akan terus berkembang, dan kami akan semakin memperluas platform tersebut demi menyuguhkan pengalaman hiburan interaktif terbaik pada dunia. “
Tahun lalu, Sony juga pernah mencapai milestone dengan meluncurkan PlayStation 4 500 Million Limited Edition atas tercapainya penjualan 500 juta unit PlayStation System di seluruh dunia. Kira-kira apa milestone yang selanjutnya akan dicapai oleh Sony? kita lihat saja.