Dalam beberapa hari terakhir, Blizzard umumkan projek baru berupa game survival dengan tema fantasi. Proyek ini akan menjadi IP baru dan dan diumumkan untuk menarik perhatian pada lowongan kerja mereka.
Proyek game survival ini disebut masih dalam fase awal pengembangan, namun tampaknya game telah dikembangkan dalam waktu yang cukup lama, bahkan lebih lama dari proyek besar yang telah resmi diumumkan lainnya seperti Overwatch 2 atau Diablo 4.
Dilansir dari PC gamer, halaman LinkedIn dari Craig Amai sebagai project lead dari Blizzard sebutkan kalau dia telah kembangkan projek survival tersebut sejak Juli 2017. Maka diimplikasikan apabila proyek telah dikembangkan selama 4,5 tahun. Memang betul apabila tidak semua waktu tersebut benar-benar dihabiskan dalam produksi game, besar kemungkinan ada saat proyek dihentikan untuk fokus pada game-game lain. Namun besar kemungkinan juga apabila game survival itu telah memasuki tahap playable dengan beberapa konsep telah direalisasi.
Banyak developer dari Blizzard lainnya juga ungkapkan antusias mereka terhadap proyek baru ini. Meski banyak di antara mereka sudah tidak aktif dalam proyek dan diahlihkan ke game lain, tetapi mereka masih sangat bersemangat untuk merealisasikan visi mereka pada IP baru tersebut.
Dari informasi yang datang dari developer Blizzard langsung, game direncanakan bakal mengusung perspektif first-person, setidaknya untuk saat ini. Masih ada kemungkinan game akan beralih ke perspektif third-person atau bahkan mendukung kedua opsi kamera.
Dari aspek survival sendiri, masih belum dapat diketahui akan seperti apa game baru Blizzard ini. Seperti yang kita tahu, genre survival lebih dikuasai oleh studio-studio indie atau skala medium khususnya setelah popularitas Minecraft. Belum ada produksi AAA sebesar Blizzard untuk genre ini. Sebagian mekanik seperti crafting atau mengumpulkan bahan baku sudah banyak diimplementasi, namun survival dalam konteks bertahan hidup dan memenuhi kebutuhan dasar layaknya game seperti Green Hell atau The Forest belum pernah sepenuhnya direalisasi dengan dana besar.
Activision Blizzard baru saja diakuisisi oleh Xbox dengan dana $69 milyar, menjadi salah satu akuisisi terbesar yang pernah ada di industri media hiburan. Apakah game baru ini nantinya akan dibuat khusus untuk platform PC dan Xbox? Kita lihat saja nanti.
Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.
For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com