PUBG Akan Dapatkan Update Cross-Play Platform Di Xbox One Dan PS4 Oktober Mendatang

pubg ps4 1544177896092

Kabar gembira untuk kalian pemain dari game PlayerUnknown Battlegrounds(PUBG), karena akan segera mendapatkan sebuah update dukungan agar bisa bermain lintas platform pada awal Oktober mendatang. Nantinya para pemain PUBG di Xbox One dan PS4 akan dapat saling bertemu dan bermain bersama.

Server uji akan menjadi yang pertama menawarkan cross-play pada akhir September, dengan server PUBG reguler diharapkan mendapatkan pembaruan pada awal Oktober.

Hal ini diumumkan saat Microsoft meluncurkan dukungan cross-play PUBG pada acara Xbox Inside-nya di Gamescom, namun itu hanya akan terjadi untuk kedua konsol, yaitu Ps4 dan Xbox One, jadi untuk kalian yang bermain di PC tidak akan bisa bermain bersama.

“Tujuan pertama kami dengan cross platform play adalah agar 100 pemain dari kedua komunitas konsol dapat bermain dalam pertandingan yang sama,” jelas Cecilia Lee, Community Manager di PUBG Corporation.

“Tujuan kedua kami adalah untuk meningkatkan waktu matchmaking kami, yang kami perkirakan akan lebih pendek karena jumlah pemain dan matchmaking yang lebih luas.”

Dengan demikian maka PUBG adalah game terbaru dari sederetan top game yang memungkinkan dukungan cross-save dan cross-play. Sebelumnya sudah ada Fortnite dan Rocket leauge yang sudah mendukung mode cross-play platform ini, dan dikabarkan jika Bungie juga akan segera memberikan update cross-save pada game Destiny 2 minggu-minggu ini.

 

Sumber : The Verge


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang PUBG dan tech dari Rizki

Exit mobile version