Dilansir dari GSMArena, saat ini Redmi sub-brand dari Xiaomi tengah membahas tentang kemungkinan mereka akan meluncurkan sebuah seri flagship baru pada tahun ini. Padahal beberapa waktu lalu setelah mereka lepas dari Xiaomi mereka baru merilis sebuah smartphone dengan spesifikasi yang menggegerkan untuk kelasnya yaitu Redmi note 7, tidak hanya itu Redmi juga dilaporkan akan segera merilis varian dari seri Redmi note 7 yaitu redmi Note 7 Pro dimana seri Pro ini diklaim akan memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibanding varian Redmi note 7 biasa.
Lu Weibing melalui jejaring sosial Weibo memposting foto dirinya dan kru Redmi dan team R&D Xioami di Senzhen China di mana mereka telah membahas masa depan Redmi sebagai sebuah merek dan perangkat yang akan dibuat dimasa mendatang. Dia mengatakan bahwa mereka telah berbicara secara rinci tentang kedua ponsel, yang berarti bahwa Redmi kemungkinan akan keluar dari wilayah kelas menengah dan memasuki segmen pasar premium.
Sampai saat ini tidak ada detail yang terungkap sehingga kami tidak tahu apa-apa tentang ponsel unggulan Redmi kecuali bahwa Smarphone ini akan ditenagai oleh Snapdragon 855 SoC dari Qualcomm yang saat ini adalah versi tertinggi.
Jangan lupa untuk membaca berita tentang Tech dan artikel informatif dari Rizki