EA sepertinya saat ini sedang tidak bahagia setelah melihat respon gamers untuk seri game Madden terbarunya dibanjiri oleh banyak review negatif. Hal tersebut bahkan membuat game Madden 21 menjadi game dengan review terburuk sepanjang sejarah di Metacritics. Tak ingin terus dihujam oleh kritikan, EA kini merespon hal tersebut.
Diumumkan melalui situs resminya, EA mengkonfirmasi bahwa mereka akan menghadirkan berbagai perbaikan serta update-update baru untuk seri game Madden 21. EA akan menghadirkan tambahan update baru terhadap Franchise mode kedalam gamenya untuk mencoba memuaskan ekspektasi dari banyak gamers khususnya penggemar Madden.
? Franchise Updates coming to #Madden21
— Madden NFL 24 (@EAMaddenNFL) September 3, 2020
EA menjanjikan akan terdapat 4 fitur unggulan baru yang dikatakan akan segera hadir membawa perubahan besar di Franchise mode Madden 21 tersebut. Fitur tambahan tersebut nantinya akan menghadirkan Superstar Customization, Player Card Stats, Dev Traits, dan Playoff Bracket kedalam Franchise mode dari Madden 21 sehingga denan hal tersebut Franchise mode dikatakan akan lebih bervariatif lagi dibanding seri sebelumnya.
Banjir review negatif terhadap game tersebut sepertinya berbuah hasil positif bagi perkembangan game Madden 21, dimana sebelumnya game tersebut dinilai tidak berhasil membawa perubahan yang signifikan dari seri pendahulunya, sehingga membuat banyak gamers khususnya penggemar seri Madden kecewa dan menghujani game Madden 21 dengan penuh review negatif.
Baca berita terupdate dari Gamebrott, dan informasi menarik lainnya dari saya Aldhir
For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com