Review Crashlands 2 – Game survival menjadi salah satu genre yang cukup asik dimainkan. Dengan progresi serta petualangan menarik, banyak gamer yang kerap memainkan genre ini. Dan baru-baru ini, terdapat salah satu game yang rilis dan merupakan game sekuel.
Game tersebut adalah Crashlands 2 yang merupakan sekuel dari seri pertama. Setelah sebelumnya kita disuguhi petualangan Flux Dabes untuk keluar dari planet Woanope, kini kita kembali berpetualang di planet tersebut.
Pada kesempatan kali ini, Gamebrott akan membagikam Review Crashlands 2. Seperti apa sih game survival terbaru ini? yuk kita bahas bersama mengenai game ini!
Daftar isi
Review Crashlands 2

Sama seperti game sebelumnya, Crashlands 2 masih memiliki konsep yang sama dimana pemain memerankan Flux yang terdampar (di planet yang sama), dan berpetualang kembali menguak misteri yang terjadi. Namun tentunya ada beberapa hal yang berbeda. Yuk langsung saja kita bahas mengenai game ini.
Story

Jika sebelumnya Flux dan Juice berakhir menjadi pahlawan setelah petualangan game pertama, kini mereka kembali ke ke planet Woanope namun sayangnya terdapar ke daerah yang berbeda.
Pada game terbaru ini, Flux akan menghadapi misteri baru mengenai Withering yaitu sebuah fenomena dimana lingkungan menjadi mati. Tentunya ini menjadi story yang juga memiliki kebebasan seperti sebelumnya.
Sama seperti seri sebelumnya, dialog dalam game ini juga disisipi komedi-komedi lucu. Namun tentunya, tidak semua pemain nyaman dengan dialog seperti ini, terutama jika kamu berfokus dengan gameplaynya.
Gameplay

Hal yang cukup banyak kita bahas tentunya berada di gameplay. Karena meskipun memiliki mekanik yang kurang lebih serupa, namun ada beberapa perbedaan yang cukup menarik dari seri sebelumnya.
Pertarungan Menantang

Pertarungan dalam game ini cukup menantang dimana musuh memiliki darah yang tinggi. Serangan pemain tentunya memerlukan waktu untuk dapat menghabisi para monster. Dan inilah yang menjadi tantangan.
Pemain harus dapat melakukan dodge roll agar bisa bertahan dari serangan lawan, terutama pada awal permainan. Fitur ini memang asik jika menghadapi 1 monster, namun jika kamu dihadapi banyak monster, tentunya akan sedikit sulit menghindari mereka semua.
Namun tidak usah khawatir, lingkungan juga dapat kamu manfaatkan untuk mengalahkan para monster. Beberapa tumbuhan ataupun batu dapat membantu mu memberikan damage yang cukup besar kepada musuh.
Tak hanya itu, kamu juga dapat menggunakan throwable item seperti tombak ataupun bom sehingga pertarungan menjadi lebih mudah. Namun sayangnya item ini akan kamu dapatkan setelah bermain beberapa waktu sehingga diawal permainan sepertinya kamu harus bersabar telebih dahulu.
Gear Progression

Progress pemain terhadap gear atau peralatan pada game ini cukup simpel dimana pemain bisa membuat item-item ini untuk memperkuat status pemain seperti damage, darah dan status lainnya.
Menariknya, Progression ini tidak menjamin bahwa kamu akan meratakan musuh dengan sangat mudah. Kamu masih tetap tertantang karena stats yang diberikan tidak begitu overpowered.
Upgrade Level yang Simpel

Berbicara tentang Stat, kamu juga dapat meningkatkan skill pasif dengan menggunakan material bernama Juice Jem. Material ini tersebar di berbagai penjuru map sehingga perlu eksplorasi terlebih dahulu sebelum menguatkan karakter kamu.
Progresi skillnya pun tidak begitu kompleks. Terdapat 5 pilihan di setiap tier yang terdiri dari tier 1 2 3 4 dan 5 berdasarkan jumlah Juice Jem yang kamu butuhkan. Efeknya juga terdiri dari efek simpel dari basic stat hingga efek-efek lain yang membuat karakter kamu menjadi lebih kuat.
Gunakan Pet untuk Membantu

Sama seperti game sebelumnya, kamu juga nantinya akan memiliki pet yang kamu dapatkan saat kamu berpetualang. Pet ini pada awalnya berbentuk telur yang perlu kamu tetaskan terlebih dahulu.
Penetasan ini membutuhkan beberapa persyaratan seperti incubator hingga kondisi ruangan yang pas. Jika kamu memenuhi persyaratan, telur akan menetas setelah beberapa waktu dan kamu akan berpetualang dengan pet yang dapat membantu melawan musuh.
Crafting dan Research

Mekanik terpenting dalam game survival adalah Crafting dan beberapa juga memiliki unsur Research teknologi yang akan digunakan. Pada Crashlands 2, kamu akan menghadapi 2 fitur ini. Research disini disebut sebagai Insight.
Beberapa efek research tidak hanya memberikan resep namun juga tambahan efek seperti droprate lebih tinggi dan sebagainya sehingga kamu perlu melakukan riset. Insight ini sangat membantu kamu progres ke langkah yang lebih jauh.

Untuk crafting, bahan yang didapat juga tidak begitu berat namun terkadang butuh bahan yang cukup banyak untuk membuat sesuatu. Dan sayangnya, Crafting di Crashlands 2 tidak memiliki kategori sehingga mungkin pemain akan kebingungan mencari item yang akan mereka buat. Satu-satunya cara adalah dengan melakukan Tracking atau archive resep agar terpisah dari tumpukan resep yang ada di menu.
Building yang Cukup Detail

Building dalam game Crashlands 2 cukup detail dimana untuk membangun rumah, kamu memerlukan beberapa hal seperti lantai, tiang, dinding, dan juga pintu. Dan sebelum itu, kamu harus meratakan tanah dulu agar dapat meletakkan lantai.
Sebelum meletakkan tiang, kamu harus terlebih dahulu meletakkan lantai, dan untuk meletakkan dinding juga memerlukan tiang terlebih dahulu dan begitu juga dengan pintu. Setelah semua sudut tertutup maka bangunan akan otomatis memiliki atap.
Setiap ruangan tentunya memiliki tujuan masing-masing, terutama ruangan penetasan pet. Ruangan ini harus dibuat dengan ukuran kecil dengan beberapa fasilitas yang diperlukan seperti cahaya lampu dan sebagainya agar dapat berfungsi. Jadi, bangun markas yang optimal agar kamu tidak pusing memikirkan progresi nanti.
Buka Jalan dengan Platform

Beberapa lokasi dalam game tentunya akan sedikit sulit diakses. Namun tidak perlu khawatir, karena diawal permainan, kamu akan diajarkan cara membangun platform untuk menyambung daerah yang terpisah.
Nantinya, saat kamu melakukan eksplorasi, kamu dapat menggunakan platform ini untuk menuju beberapa daerah yang susah atau memerlukan jalur yang cukup jauh untuk dicapai. Dengan platform ini, kamu akan memangkas waktu lebih banyak dalam petualangan.
Graphic

Berbicara tentang grafis, game terbaru ini tentunya memiliki visual yang lebih hidup dari seri sebelumnya. Tentunya hal ini sangat wajar karena jarak pengembangan antar 2 game cukup jauh yaitu sekitar 8 tahun.
Meskipun begitu, Crashlands 2 tetap menggunakan gaya grafis yang sama dengan sebelumnya yaitu dengan gaya kartun dengan warna yang cukup vibrant. Lingkungan dalam game benar-benar menggambarkan bahwa kita sedang berada di planet lain yang bukan bumi.
Sedikit Perubahan Sudut Pandang

Sudut pandang dalam game sebelumnya merupakan sudut pandang Top-down vertical yang cukup simple. Dan pada seri Crashlands 2, terdapat sedikit perubahan sudut pandang yang tentunya menurut penulis menjadi hal yang baik.
Kini, meskipun sudut pandang tetap top down, namun sisinya tak lagi tegak namun sedikit diagonal sehingga terlihat lebih asyik lagi. Dengan sudut pandang ini, grafis yang diperlihatkan lebih baik dan posisi karakter juga lebih pas.
Audio
Crashlands 2 memiliki audio yang meningkatkan suasana dunia yang unik baik dari audio lingkungan, suara monster, suara efek, dan bahkan musik dalam game. Audio untuk game ini cukup oke menurut penulis.
Selama permainan, penulis cukup menikmati musik yang ada saat memasuki mode building. Dan vibe yang diberikan dalam game melalui audio ini memang menjadikannya game yang cukup asik dan tidak membosankan.
Kesimpulan, Comfort Game Survival

Crashlands 2 merupakan salah satu game Survival yang asik dimainkan. Penulis sendiri menikmati game ini bahkan sedikit susah berhenti karena penasaran dengan apa yang akan dihadapi dari petualangan Flux ini.
Secara kesuluhan, meskipun tidak menjadi game survival yang sempurna, Crashlands 2 menjadi salah satu Comfort Game survival yang menarik dan dapat dinikmati baik secara santai maupun serius.
Penulis merekomendasikan game Crashlands 2 jika kamu tertarik dengan game survival, mencari cerita yang lucu, dan juga para fans seri game ini yang telah menanti cukup lama untuk kehadiran seri terbarunya.
Crashlands 2
Crashlands 2 merupakan salah satu game Survival yang asik dimainkan. Penulis sendiri menikmati game ini bahkan sedikit susah berhenti karena penasaran dengan apa yang akan dihadapi dari petualangan Flux ini.
75%
PROS
-
Dialog Komedi yang Menarik
-
Eksplorasi Bisa Kreatif dengan Platform
-
Sistem Building yang cukup Detail
-
Open Ended
-
Monster yang Menantang
CONS
-
Gear Progression Kurang Sempurna
-
Resep Crafting Tak ada Kategori sehingga terlihat Berantakan
REVIEW BREAKDOWN
Baca juga informasi menarik lainnya dari Gamebrott terkait Game Review atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com