[Review] Red Faction Re-Mars-Tered Guerrilla, Petulangan Di Planet Mars Tanpa Nilai Merah

2019070419085700 CF34CB196A6BEE16231615F566FC7466

Red Faction adalah series game yang sangat mengunggulkan elemen shooting yang terasa amat futuristik. Pada seri sebelumnya Red Faction adalah game FPS, sampai pada akhirnya Volition mengembangkan game Red Faction Guerrilla yang menggunakan sistem Third Person Prespective dibalut dengan dunia Open World berlatar Planet Mars yang cukup di kenang karena mampu memberikan pengalaman bermain yang berbeda.

Setelah bertahun-tahun tak bergeming, THQNordic selaku publisher, merilis Red Faction Guirella Re-Mars-Tered 2018 lalu. Game ini cukup mendapat respon positif, peningkatan secara grafis menjadi HD dan lain-lain, memberikan kesan lebih bagi fans Red Faction Guerrilla yang ingin bernostalgia. Selang 1 tahun, akhirnya THQNordic juga merilis Red Faction Guirella Re-Mars-Tered untuk Nintendo Switch. Game yang memiliki banyak keunikan ini sudah siap untuk kamu nikmati di Nintendo Switch.


Hanya Orang Biasa, Berjalan Menuju Kemerdekaan

Siap Menghadapi Takdir di Planet Mars

Berlatar di planet Mars yang sangat merah, game ini menghadirkan story yang cukup klise, dengan hadirnya hero, dan beberapa konflik yang cukup umum dalam sebuah cerita. Di dalam game ini kamu akan bermain sebagai Mason seorang manusia Bumi yang ingin mencari “kehidupan” di planet Mars. Diterima oleh kakaknya yang hidup di Mars lebih dulu, Mason berharap mendapat kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya. Tragedi demi tragedi hingga konflik demi konflik, memutar kehidupan Mason terlalu cepat. Membawa-nya menuju jalan takdir yang panjang dan sulit.

Pasukan EDF Sedang Menggiring Anggota Red Faction

Berperan sebagai salah satu tokoh penting yang membantu mengantarkan kemerdakaan untuk planet Mars. Menuju masa depan cerah tanpa penjajahan dari EDF, yang mempunyai kekuatan militer sangat besar di berbagai sisi. Secara teknologi, serta kemajuan militer EDF terlihat tak tersentuh. Bersenjatakan strategi yang tepat untuk melawan EDF kekuatan Mars siap menentukan nasib mereka.


Latar Merah Menawan dengan Kekosongan yang Cukup Mengganggu

Terkadang Tak Ada Satu Mobil-pun yang Lewat

Merah, merah dan merah, penggambaran planet Mars yang sangat kental dengan warna merahnya. Dikelilingi tebing-tebing tinggi dengan dunia menawan ala Grand Canyon, mampu menghadirkan atmosfer berbeda untuk game ini. Hampir tak terlihat setitik perbedaan antara satu daerah dengan daerah yang lainnya. Hanya beberapa daerah pegunungan yang memiliki ceceran salju yang tak lebat. Meski secara pribadi penulis tak tahu menahu tentang apa yang dipersembahkan oleh planet mars di dunia nyata.

Super Asoy

Bangunan demi bangunan yang memiliki jarak cukup jauh ditambah dengan penduduk yang banyak memberikan sebuah pandangan tak logis dan pertanyaan dimana para orang yang berkeliling itu tinggal. Apakah dibawah sebuah pusat karantina di setiap tempat tentara EDF muncul. Ya, namanya juga game, tentu saja logika seperti itu sulit untuk dijadikan sebuah pertanyaan. Tapi tentu hanya sebuah kerikil kecil pengganggu yang memberikan beberapa pertanyaan tak penting bagi seorang gamer. Jadi tak perlu dihiraukan.

Markas Red Faction

Selain itu tak banyak interaksi yang mampu diberikan NPC-NPC pada game ini kecuali NPC untuk upgrade senjata dan beberapa tokoh yang muncul dalam Main Mission dan Side Quest. Jadi yang hanya bisa kalian lakukan dalam game ini hanyalah Main Mission dan Side Quest. Tentu saja ini adalah nilai minus bagi game yang memiliki elemen Open World. Disisi lain NPC Enemy vs NPC Ally mampu menggambarkan dengan baik nuansa perang besar seru yang tak ada habisnya.


Keaneka Ragaman Tools Serta Sistem Upgrade yang Simple

Red Faction Guerilla Re-Mars-Tered ini memiliki berbagai macam alat yang bisa kamu gunakan untuk meringankan setiap misimu. Melalui Upgrades yang ada disetiap base, kamu bisa membeli tools-tools baru menggunakan salvage yang bisa kamu dapatkan dari puing-puing kehancuran baik itu dari bangunan maupun kendaraan, ditandai dengan warna merah pada serpihan itu.

UJpgrade Option bisa di dapat dari menyelesaikan misi

Sajian senjata di dalam game ini cukup beragam mulai dari senjata kuno yang menggunakan peluru api, hingga senjata futuristik yang bisa menghancurkan lawanmu dalam sekali tembak, benar-benar menghancurkan lawanmu menjadi debu. Macam senjata yang bisa kamu gunakan tentu menambah keseruan dalam bermain game ini. Memiliki banyak kegunaan yang berbeda dengan pro dan kon yang bisa kamu racik sedemikian rupa hingga membuatmu sulit untuk disentuh.

Another One

Game ini juga disertai dengan item backpack yang juga dibeli pada upgrades menggunakan Salvage, yang mampu memberikan beberapa buff sementara yang sangat membantu pertempuran-mu. Backpack ini juga memiliki fungsi yang beraneka ragam, mulai dari memberikan damage untuk senjatamu, memberikan kecepatan, mampu membuatmu healing, dan masih banyak lagi. Selain itu kamu juga bisa mendapatkan jet pack keren. Disisi lain penulis merasa bahwa Jet Pack ini adalah item yang cukup imba. Meski memiliki durasi yang cukup pendek dan tidak memiliki buff apapun selain mampu membuatmu terbang, namun jika kamu bisa menggunakannya dengan tepat, kamu bisa mencapai tempat tinggi dan tersentuh oleh lawan kecuali untuk lawan yang terbang.

Back Pack… kenapa penulis menyebutnya backpack, karena game ini memiliki jet pack asli

Sayangnya dari begitu banyak senjata yang ada kamu hanya bisa membawa 4, 3 diantaranya bisa kamu pilih, dan yang satu adalah senjata utama dari Mason, Thor Hammer. Kenapa saya memberi nama Thor Hammer, karena palu yang dibawa Mason sangatlah kuat dan mampu menghancurkan lawan, bangunan dan kendaraan lawan maupun kawan. Benar-benar seperti sebuah palu yang diturunkan oleh dewa untuk menghancurkan. Namun, kamu harus berhati-hati menggunakan palu ini, pukulan-nya yang lebar menyamping, terkadang membunuh kawanmu, dan untuk pukulan ke bawah, mampu menghancurkan satu-satunya jalan menuju tujuan kamu.

Milih Senjata
Tempat Upgrade Ada Disetiap Base
Ada Disetiap Base Juga

Mobil Ala Luar Angkasa Hingga Robot

Mobil Paling Lambat…

Jika kamu pernah melihat kendaraan bulan yang dibuat oleh Nasa, maka beberapa kendaraan di sini akan berasa tidak asing dan beberapa menggunakan imajinasi berbeda namun tidak berlebihan. Sama halnya dengan beberapa kendaraan militer yang masih menggunakan konsep militer seperti dibumi. Oh ya, semua kendaraan di dalam game ini menggunakan Roda, baik yang mirip dengan di dunia nyata maupun yang tercipta melalui imajinasi. Kendaraan di sini pun memiliki banyak kegunaan dalam menjalankan misi. Seperti mengangkut orang, mengejar orang, atau sekedar sebagai senjata yang tak bisa habis pelurunya (untuk kendaraan yang memiliki senjata).

Maling Mobil Militer Milik EDF
Hei, Penumpangnya Terlihat

Game ini juga memiliki Robot, sebuah mesin pembunuh yang mampu menghancurkan dan meruntuhkan semua yang ada di depannya. Keras, damage besar, serta peluru yang terbatas, membuat Robot pada Game ini sangatlah tidak balance. Bahkan jika kamu menemukan robot, tanpa bantuan NPC ally, kamu bisa menghancurkan segala bentuk lawan yang kamu hadapi kecuali mereka yang di langit. Namun tenang jika kamu bertemu lawan yang dilangit, tinggal turun dari robot lalu tembak dengan rocket launcher, selesai masalah. Ada 2 tipe robot yang penulis temukan di dalam game ini. Tipe melee yang mampu melempar-lemparkan kendaraaan atau tipe range yang mampu menghabisi lawan dari jarak jauh dengan daya hancur tinggi.

Robot………………

Tak Bosan Untuk Menghancurkan

Pake Robot

Bisa dikatakan menghancurkan adalah sajian utama untuk game ini. Hampir setiap hal yang ada di dunia ini bisa kamu hancurkan. Mulai dari Kincir angin, gedung, jembatan dan masih banyak lagi, dengan menggunakan palu thor, ataupun benda-benda peledak seperti Proximity Mines, Rocket Launcher, atau meleburnnya menggunakan Nano Rifle. Mekanik untuk robohnya suatu bangunan juga cukup keren, mengadopsi sistem pondasi layaknya bangunan nyata. Jadi kamu harus paham titik lemah dari suatu bangunan, jika kamu tidak ingin membuang peluru atau waktumu hanya untuk satu buah bangunan.

Pake Palu Thor

Hal ini juga berdampingan dengan quest atau misi yang kamu terima yang tidak lain dan tidak bukan juga kebanyakan misi menghancurkan. Namun disinilah letak menyenangkan-nya game ini. Dengan rubuhnya suatu bangunan besar dan kokoh yang meninggalkan puing-puingnya, memberikan perasaan puas tersendiri bagi playernya. Selain itu puing-puing dari bangunan yang kamu hancurkan juga akan memberikanmu salvage untuk memperkuat karaktermu.

Puing-puing oke
Menembak Bangunan dengan Senjata Menancam
Pake Bazooka

Percayalah game ini berhasil menghadirkan sistem hancur menghancurkan yang amat ciamik. Dengan ciri khasnya sendiri. kamu bisa merasaakan setiap getaran, ledakan, hantaman, robohan yang di sajikan oleh game ini. Melalui baik itu suara atau visual. Asap yang mengepul, serta api ledakan membuat game ini seperti tercipta untuk mereka yang ingin mendambakan kehancuran kehancuran.

Pake Tank
Nggak Ada Jalan, Bikin Sendiri

Brutal atau Tactical Adalah Pilihan

Sekali Tembak Ilang

Seperti yang dikatakan di atas bahwa sajian utama game ini adalah menghancurkan bangunan tetapi jangan lupakan bahwa RF Guerrilla adalah game shooter. Dalam menghancurkan target tertentu,  kamu diharuskan untuk mengahadapi pasuka EDF bersenjata lengkap yang bersiap untuk menggalkan misimu. Untuk melawan pasukan-pasukan EDF tersebut kamu bebas untuk menggunakan cara apa saja, baik itu brutal atau tactical.

Sembunyi Pake Sniper

Kebebasan yang disajikan juga didukung oleh option dari tool yang disajikan. Ketika kamu ingin bermain brutal dan mengundang banyak perhatian, kamu bisa menggunakan rocket launcher, senjata api, serta backpack seperti heal yang mendukungmu untuk bertarung terbuka, atau bahkan menggunakan kendaraan berat atau robot. Jika kamu ingin bermain cantik, kamu bisa memanggil pasukan dari pendukung mars, hingga menggunakan jet pack untuk mengabisi lawan dari jarak jauh dan menghabisi lawan satu demi satu dengan menggunakan peluru yang minim. Jujur penulis cukup senang dengan banyaknya option untuk menghancurkan lawan. Jadi ketika kamu berada pada titik dimana kamu bosan, kamu bisa menggunakan option lain untuk menyelesaikan sebuah misi. Kalo penulis sendiri sangat senang dengan mode brutal, frontal, ledakan.

Sangar
Samperin lawan, Tembak Bazooka

Secara mekanik kontrol, game ini tersaji cukup baik, namun tidak ada sistem lock atau auto-lock assistant cukup membuat kewalahan. Tidak adanya sistem auto-lock assistant mungkin menghambat kalian yang tak terbiasa bermain shooter game dengan controller. Tentu saja penulis perlu melakukan beberapa penyesuaian serta setting untuk merasa nyaman dalam membidik lawan. Selain itu game ini juga memberikan fitur berlindung di balik tembok ataupun kendaraan. Jadi kamu bisa membidik dengan tenang, kecuali musuh menggunakan senjata yang mampu menghancurkan tembok atau kendaraan tempat berlindung mu hancur.

RRe Nano Rifle, 1 Tembakan Pesawat-pun runtuh

Main mission Tak Diduga Cukup Seru dan Variatif, Meskipun Side Mission Repetitif

NPC yang Terlibat

Pertama mari kita bahas tentang side mission yang rada repetitif. Side mission pada RF Guerrilla ada beberapa tipe, pertama adalah menghancurkan bangunan dengan waktu yang dibatasi, kedua mengambil kendaraan di wilayah musuh, Ketiga mengahabisi bangunan hingga kendaraan lawan menggunakan kendaraaan yang memiliki bazooka untuk menghancurkan, Keempat ada mencari informan lawan dan mendapatkan informasi dari membunuh informan tersebut. dan yang terakhir melindungi daerah atau menyerbu daerah dari EDF. Semua mampu memberikan Salvage, moral, dan mengurangi kontrol EDF. Jadi meski repetitif kegiatan side mission ini cukup memberikan dampak pada game ini, bahkan beberapa diantaranya mampu menambah option upgrade game ini.

NPC seru banget

Penulis cukup memuji misi utama dari game ini. Story demi story-nya cukup tertata rapi meski klise, dan cukup variatif. Tingkat kesulitan dari misi utama juga cukup meningkat di setiap stage-nya. Bisa dikatakan rasa bosan tidak muncul ketika kamu menjalankan misi utama dari game ini. Sayangnya ketika kamu ingin menjalankan misi utama final di setiap chapter kamu harus mengurangi pengaruh dari EDF dengan cara menjalankan side mission atau menghancurkan bangunan-bangungan milik EDF. Jadi, game ini tanpa disadari memaksa kamu untuk menjalankan side mission pada game ini, meski tidak semuanya.

Kepung Markas EDF

Tapi tenang saja rasa bosan itu bisa kamu atasi, karena disetiap side mission atau saat menghancurkan bangunan lawan kamu bisa mendapatkan salvage yang bisa membuat Mason jadi lebih kuat. Tapi jangan lupakan, bahwa final Main Mission mampu menutup setiap chapter dengan baik. Karena tingkat kesulitannya yang berbeda dari side mission dan juga cerita-cerita yang di hadirkan. Tokoh-tokoh penting juga hanya muncul pada cerita utama.

Side Quest Hancur-hancurin

Game ini juga memberikan konten tambahan ketika kamu telah tamat, seperti senjata baru yang baru muncul setelah tamat, option upgrad, serta peningkatan difficulty, ditambah dengan semakin kuatnya lawan yang akan kamu hadapi, membuat penulis ingin mencoba menamatkan game ini lagi.

Cut Scene Petinggi EDF
2 Orang Penting

Kesimpulan

From What

Kamu tidak bisa mengharapkan sebuah cerita ciamik pada game ini, karena bukan cerita yang menjadi unggulan game ini. Mereka mengunggulkan sebuah shooting serta mekanik penghancuran yang di sebutkan diatas. Bisa dikatakan hancur menghancurkan milik Red Faction Guerrilla: Re-Mars-Tered memang topnotch. Meski gameplay di setiap side mission serta kekosongan dari open world miliknya yang cukup membosankan, semua bisa ditutupi dengan baik dari sisi lain.

Perang Selalu Membawa Banyak Korban

Dihadapkan dengan beberapa variatif senjata serta main mission yang juga bermacam-macam tentu membuat game ini jauh dari kesan membosankan. Tapi tetap saja mekanik hancur menghancurkan milik game ini benar-benar patut dipuji, Red Faction Re-Mars-Tered Guerrilla bisa dikatakan mampu menyajikan hal yang mereka unggulan dengan baik. Belum lagu game ini di rilis pada Switch, dimana platform tersebut mampu menghandle game ini dengan baik. meski termasuk platform handled. Rasa Puas muncul ketika penulis berhasil menamatkan game ini. Meski tak selevel dengan game-game Triple A, tetap saja game ini pantas untuk mendapatkan pujian.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait dengan Switch dan Review, atau artikel keren lainnya dari Rajendra.

Exit mobile version