Sudah sama-sama kita ketahui bahwa Genshin Impact versi 5.4 akan berfokus pada petualangan Traveler di Inazuma dengan Yumemizuki Mizuki sebagai karakter barunya. Maka, untuk kelanjutan Natlan, pemain percaya bahwa versi 5.5 mendatang akan debutkan Iansan dan Varesa sebagai playable character yang akan buat kita bisa mengenal lebih jauh tentang suku Collective of Plenty.
Leak Iansan Genshin Impact dan Varesa
![[RUMOR] Leak Iansan Genshin Impact dan Varesa Dibocorkan Leaker 2 leak iansan genshin impact dan varesa](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2025/02/Untitled-1-3-1024x576.jpg)
Menurut informasi yang diberikan oleh leaker UncleTeyvat, baik Iansan dan Varesa sama-sama akan debut di Genshin Impact pada versi 5.5 mendatang. Varesa akan menjadi karakter B5 dengan senjata Catalyst, sementara itu Iansan akan jadi karakter B4 dengan senjata Polearm.
Meskipun Iansan sudah dipastikan bakal menjadi karakter Electro, hal yang sama tidak dapat diterapkan kepada Varesa sebab leaker sendiri tidak mengungkapnnya secara spesifik. Kalian bisa lihat sendiri informasi di bawah ini:
![[RUMOR] Leak Iansan Genshin Impact dan Varesa Dibocorkan Leaker 3 leak iansan genshin impact dan varesa](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2025/02/1-4.jpg)
Sejauh ini, belum ada informasi mengenai kit Iansan dan Varesa. Namun, apabila Varesa sungguhan bersenjata Catalyst, artinya Genshin Impact sudah merilis karakter Catalyst empat kali berturut-turut setelah Citlali, Lan Yan, dan Mizuki.
Ada juga bocoran bahwa versi 5.5 nanti Genshin akan luncurkan set Artifact baru. Selain itu, perlu diketahui bahwa Collective of Plenty bukan map terakhir Natlan yang akan dirilis. Masih ada Mare Jivari yang juga seharusnya akan menyusul di kemudian hari.
![[RUMOR] Leak Iansan Genshin Impact dan Varesa Dibocorkan Leaker 4 Untitled 3](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2025/02/Untitled-3-2-1024x576.jpg)
Tentu penulis tak bosan ingatkan para pemain untuk jangan menelan informasi dari leaker ini secara bulat-bulat. Sebab, tak menutup kemungkinan akan adanya perubahan yang dilakukan oleh HoYoverse di kemudian hari.
Jadi, nantikan selalu kabar terbarunya di Gamebrott, ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com