SEGA dan Microsoft Jalin Kerja Sama Terkait Platform Cloud Azure

SEGA dan Microsoft Jalin Kerja Sama Terkait Platform Cloud Azure

SEGA dan Microsoft Jalin Kerja Sama Terkait Platform Cloud Azure

SEGA dan Microsoft baru saja mengumumkan kerja sama mereka dimana SEGA akan memproduksi game-game yang dikembangkan di platform cloud Azure milik Microsoft.

Kerja sama ini diumumkan melalui press release yang dapat kamu lihat di situs milik SEGA. Mereka menjelaskan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari Super Game Initiative milik SEGA yang bertujuan untuk menciptakan game yang baru dan inovatif serta berfokus pada komunitas online yang mendunia.

“Dengan bekerja sama dengan Microsoft, kami dapat mengantisipasi trend yang akan datang karena pesatnya perkembangan perusahaan ini di masa mendatang. Tujuan kami adalah untuk mengoptimalkan proses pengembangan dan terus menyediakan produk berkualitas tinggi untuk para pemain dengan menggunakan teknologi cloud Azure,” ucap SEGA.

Beberapa Kegunaan Platform Cloud Azure

Sebenarnya ini bukan kali pertama Microsoft melakukan kerja sama dengan perusahaan lain. Pada tahun 2019 lalu, Microsoft juga menjalin kerja sama dengan Sony yang juga berhubungan dengan teknologi cloud mereka, Azure.

Azure sendiri merupakan layanan komputasi cloud milik Microsoft dimana cloud merupakan elemen yang banyak digunakan dalam pengembangan game. Akan tetapi, Azure sendiri menawarkan beragam software, platform serta layanan infrastruktur lainnya sehingga pemanfaatan Azure oleh SEGA tidak terbatas dalam bidang game atau layanan cloud gaming. Akan menarik untuk melihat apakah produk yang akan dihasilkan oleh kerja sama antara kedua perusahaan raksasa ini.


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Aldy Khalif, dan artikel lain seputaran SEGA dan Microsoft. Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version