Setelah ditunda beberapa kali, The Last of Us: Part 2IIkini dapatkan tanggal rilis final yaitu pada 19 Juni 2020 mendatang. Halaman pre-order yang sempat dimatikan kini telah aktif kembali, dan kini gamer dapat sedikit gambaran akan seberapa besar ukuran game khususnya bagi mereka yang tertarik beli via digital.
The Last of Us: Part II dipastikan akan rilis dalam 2 disc untuk versi fisik, tapi bagi kamu yang tak berani keluar rumah dalam kondisi sekarang, kamu akan harus siapkan internet-mu sekaligus sisa storage besar karena game akan muat size setidaknya 100 GB berdasarkan halaman pre-order game (via Push Square).
Sebagai perbandingan, game lain yang mencapai angka 100GB keatas ialah Red Dead Redemption, Final Fantasy 15 dan Call of Duty: Modern Warfare, ketiganya antara memiliki open-world luas atau komponen multiplayer masif untuk menjadi alasan size yang bengkak tersebut. The Last of Us: Part 2 miliki area-area luas namun progresi game tetap linear. Kita lihat saja apa yang membuat game membutuhkan storage sebanyak itu pada saat rilis nanti.
Baca pula informasi lain terkait The Last of Us beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.