Dalam mengembangkan game miliknya, Moonton kerap memberikan beberapa fitur baru untuk para pemainnya. Fitur – fitur tersebut dihadirkan untuk memberikan pengalaman bermain yang lebih fresh kepada pemain agar lebih menarik untuk dimainkan. Kali ini, fitur yang akan ditambahkan oleh Mobile Legends merupakan fitur “Camera Animation” yang sebenarnya sudah diimplementasikan lebih dulu di LOLWR.
https://www.facebook.com/abyssalmlbb/posts/380895413479904?__cft__[0]=AZV9nAlgL-iYxXr1qd8G5twI58dlDtdJoYwUEG36tXNQBT3ZpDuDvVvRV1a11kuLL51c4CHMkiwvyl-IvPL8Qfef_hAHFIKRzdX84J9_q3npxxYRejdVJt-THJVSZz9FxEEQbqDzEfebtnVb60wyPG6U&__tn__=%2CO*F
Update fitur tersebut dibocorkan oleh salah satu leakers Mobile Legends yaitu ML_Leaks di Facebook resmi mereka pada hari Sabtu lalu. Leakers tersebut mengabarkan bahwa pada tanggal 21 September depan, bersamaan dengan update fitur musik di Lobby, dan fitur Invalid Match yang akan dinonaktifkan untuk full team.
Dengan menggunakan fitur “Camera Animation” tersebut, pemain bisa melihat animasi dari tiap hero yang digunakan pada saat Ban/Pick di Mobile Legends pada ranked maupun classic match. Pemain juga bisa melihat skin yang akan digunakan oleh tiap karakter yang ada, disertai dengan model dan animasi dari tiap hero yang digunakan oleh Team mu.
Namun, fitur ini sebenarnya sudah diimplementasikan di game MOBA yang dikembangkan oleh Riot yaitu Wild Rift seperti yang bisa dilihat pada gambar diatas. Pemain bisa melihat animasi dari karakter yang telah di Pick terlebih dahulu. Mengingat bahwa fitur ini telah diimplementasikan terlebih dahulu di awal perilisan game MOBA Mobile tersebut, dan Moonton yang baru mengimplementasikan fitur ini di Mobile Legends. Bisa dianggap bahwa fitur ini merupakan fitur yang “terinspirasi” lainnya. Ditambah lagi, Hal ini semakin diperkuat dengan Moonton yang sebelumnya diketahui melakukan wawancara kepada mereka yang sempat memainkan Wild Rift dengan iming – iming Diamond.
Nah, bagaimana menurut kalian brott terkait dengan fitur baru ini? Tentunya fitur tersebut cukup apik untuk diimplementasikan di Mobile Legends bukan?
Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com