Total War Warhammer 3 Alami Price Bug, Game Bisa Dibeli Seharga Rp. 3.599 di EGS

total war warhammer 3 alami price bug

Kalian yang sedang ingin menjajal game baru tampaknya bisa bersenang hati. Dikarenakan ada sebuah game yang sedang mengalami penurunan harga sedemikian banyaknya dan hanya berharga sebatang es krim.

Game yang dimaksud adalah game strategi Total War: Warhammer 3 yang disinyalir mengalami price bug yang awalnya punya banderol harga Rp.650.000 kini mengalami bug menjadi Rp.3.600 saja.

Total War Warhammer 3 Alami Price Bug Menjadi Seharga Rp. 3.599

Game Total War: Warhammer 3 di EGS

Walau sebenarnya belum ada konfirmasi apakah benar-benar price bug atau bukan, harga yang seperti ini terlihat tidak wajar mengingat EGS atau Epic Game Store tempat bug harga ini terjadi biasanya langsung menggratiskan game dan bukan berbentuk harga yang hampir gratis seperti sekarang.

Game Total War: Warhammer 3 di PC

Dengan uang seharga Rp.3.599 saja kalian sudah bisa mendapatkan pengalaman game RTS terbaru dari publisher Sega. Gamer yang berminat bisa langsung menuju Epic Game Store dan membelinya. Kalian bisa menggunakan wallet digital seperti Dana maupun OVO untuk transaksi. Gamer ingin mencoba membeli mungkin harus bergegas sebelum harganya kembali ke harga normal.

Update: Harga gamenya sudah kembali normal setelah kami cek sehari setelahnya (5/4) dan kini sudah menjadi Rp. 648.999.

EGS juga Pernah Alami Kesalahan Beberapa Waktu Lalu

Kasus Death Stranding di Epic Game Store tahun lalu

Ini juga bukan pertama kalinya Epic Games Store mengalami kesalahan harga. Beberapa waktu lalu, game Death Stranding juga sempat mengalami kesalahan lantaran seharusnya player digratiskan versi Normal, tapi malah yang diberikan gratis yang versi Director’s Cut.

Sehingga untuk gamer yang sudah terlanjur mengklaim versi Director’s cut termasuk yang cukup beruntung karena tidak selang lama kemudian, versi itu ditarik dan diberi edisi normal. Kejadian tersebut bahkan sampai membuat server EGS sempat down. Kesalahan pemberian versi ini dikatakan adalah keteledoran karyawan magang yang salah memberikan versi.

Walau banyak terjadi kesalahan, tentu kejadian ini sedikit banyak menguntungkan gamer yang membutuhkan game baru namun tidak punya bajet yang cukup mengingat harga game cukup mahal.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version