Kini kamu takkan lagi mengalami stuttering saat movienya dimainkan.
Jika kamu memainkan mode singleplayer versi PC Call of Duty Modern Warfare reboot 2019. Tentu kamu akan merasakan bahwa movie pre-rendered yang terjadi saat loadingnya berjalan, mengalami stuttering atau sebagian darimu menyebutnya dengan lagging. Ini cukup mengganggu karena ia tak bisa dinikmati dengan nyaman sama sekali. Namun hal tersebut hilang setelah update teranyarnya.
A PC update is rolling out now and includes overall stability improvements and fixes, like Dev Error 6178, and implements fixes for cutscene stuttering and hitching. Please let us and @ATVIAssist know if you still experience any of these issues. #ModernWarfare
— Infinity Ward (@InfinityWard) November 15, 2019
Melalui cuitan akun resmi Twitternya, Infinity Ward jelaskan bahwa update tersebut akan perbaiki stuttering movie pre-rendered versi PCnya. Mereka juga mengaku bahwa update sebesar kisaran 80MB ini akan mengatasi masalah lain. Misalnya seperti perbaikan error “Dev Error 6178” dan meningkatkan stabilitas permainan Call of Duty Modern Warfare.
Call of Duty Modern Warfare saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Kamu bisa membaca review kami dan mengetahui alasan kenapa game ini wajib dimainkan oleh fans berat seri Modern Warfare. Ikuti terus beritanya agar tak ketinggalan update.
contact: akbar@gamebrott.com