Donasi di Twitch menjadi cara yang mudah untuk memberikan pesan kepada streamer favorit mu. Meski tidak semua streamer yang memiliki efek text to speech donation turn on, donasi menjadi hal yang lebih efektif dibandingkan melakukan spam di chat.
Setiap melakukan streaming, Felix xQc Lengyel pasti mendapatkan pesan donasi tersebut. Walaupun kerap bersifat lucu, tidak semua pesan yang diberikan seperti itu, cukup banyak yang bersifat muram dan bahkan menyedihkan ketika dibaca. Sampai akhirnya, xQc muak dengan pesan itu, terutama ketika pesan yang diberikan terdengar lebay dan dibuat – buat.
xQc akhirnya mengutarakan pendapatnya pada sebuah sesi streaming barunya. Ia mengatakan bahwa sebenarnya ia tidak bermasalah dengan pesan donasi tersebut. Masalahnya disini adalah ketika pesan donasi tersebut cukup banyak dan menumpuk satu sama lain. Setiap kali dibaca oleh Text to speech donation, semua energi yang ada saat sesi streaming tersebut menjadi turun.
Tentu saja ia merasa simpati kepada orang yang benar – benar mengalami masa sulitnya, namun bukan berarti mereka boleh menarik orang lain kebawah bersamanya. xQc sendiri merasa kasihan untuk orang lain yang hanya ingin lari dari masalahnya dan hanya ingin menonton serta bersenang – senang bersama pada saat melakukan sesi streaming. Ia tidak ingin tempat streamingnya menjadi “ship of despair” dimana orang – orang sedih berkumpul dan mengutarakan kesedihannya pada saat ia bermain.
xQc sendiri bukanlah seseorang yang pernah menahan kata – katanya, dan hal inilah yang dilakukananya pada topik “pesan sedih” tersebut. Nah, bagaimana menurutmu brott terkait dengan hal tersebut? Sebagai streamer, apakah xQc berhak mengutarakan hal tersebut kepada fans yang telah mensupport nya? Atau pilihan xQc untuk mengatakan hal tersebut benar adanya, berikan komentar kalian dibawah!
source: dexerto
Baca lagi artikel menarik lainnya mengenai Game Mobile dan artikel lain dari penulis kita Jay!