Baru-baru ini, Presiden Jokowi baru saja mengesahkan Perpres yang mengharuskan nama bangunan, sarana transportasi, hingga jalan wajib berbahasa Indonesia. Memang hal ini merupakan hal yang bagus agar nama-nama asing yang mungkin bertebaran di sekitar kita menjadi mudah dipahami. Lalu bagaimana bila di kemudian hari muncul peraturan baru yang mengharuskan judul-judul film, anime, acara TV, atau bahkan judul video game diwajibkan untuk menggunakan Bahasa Indonesia?
Maka dari situ Gamebrott mencoba menerjemahkan Judul-judul game yang dirilis pada tahun 2019 ini dari judul aslinya yang Berbahasa Inggris ke Bahasa Indonesia menggunakan penerjemah digital andalan kita semua – Google Translate. Namun perlu diingat bahwa terjemahan ini adalah terjemahan ngawur dari Google Translate yang mungkin tidak sesuai dengan kaidah Bahasa Inggris yang sebenarnya atau bahkan melenceng dari arti aslinya.
Daftar isi
1. Lagu kebangsaan mana ya?
2. Jadi intinya game ini tentang halte goib?
3. Sesuai ama gambar sih, ada rantai-rantainya
4. Puncaknya cuma 2 bulan doang, terus turun #eh
5. Perbatasan antara Shooter dan Looting Simulator
6.Udah Kiamat, abadi lagi
7. Darah mudaa, darahnya para remaja
8. Macem judul FTV / lagu band melayu
9. Sepertinya yang ini terjemahannya masih lurus
10. Susah siih kalo udah kode-kodean gini
11. Wabahnya masih suci, belum penuh dosa
12. Untung bukan Butuh Kehangatan
13. Jadi kayak judul sinetron
14. Jadi aneh kalo diterjemahin
15. Kayak judul sekuel sinetron religi
16. Gak paham lha ini jadinya gimana
17. Mungkin maksudnya nangis pas shubuh gitu kali ya?
18. Kalo jatuh ya ditolong dong harusnya
19. Semoga lekas ketemu
20. Ironisnya di gamenya tidak ada kata mati
Itulah tadi judul game tahun 2019 yang di “Google Translate”-kan ke Bahasa Indonesia, tentunya bila semisal Pemerintah memang ingin game-game dari luar masuk dengan judul dalam Bahasa Indonesia tentu akan punya judul yang lebih “benar”. Namun bagi kalian yang masih ingin tahu judul-judul game lain yang di translate ke Bahasa Indonesia, kamu bisa mencoba membacanya di bawah ini:
- 75 Judul Game Populer Diartikan Asal-Asalan ke Bahasa Indonesia
- 75 Tambahan Judul Game Populer Ditranslasikan Asal-Asalan ke Bahasa Indonesia [Vol. 2]
Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang Listicle atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A. Contact me at galihka@gamebrott.com