Glitch Baru Call of Duty: Warzone Sinyalkan Kehadiran Juggernaut?

call of duty juggernaut warzone
Juggernaut akan muncul di Warzone?

Meskipun cukup banyak fans yang kurang menyukai desain dari Call of Duty: Warzone, namun kepopuleran game buatan Infinity Ward tersebut memang tak bisa dipungkiri. Permainan cepat dengan gunfight khas Call of Duty yang sangat memuaskan membuatnya langsung dicintai puluhan juta fans sejak perilisannya.

Sejak saat itu, Infinity Ward terus menambahkan konten baru hingga puncaknya adalah kehadiran akses gudang yang telah lama menjadi misteri. Developer seri pertama Call of Duty tersebut sepertinya takkan berhenti sampai di situ saja. Hal ini karena kehadiran glitch yang indikasikan konten baru Warzone selanjutnya.

Beberapa player melaporkan bahwa mereka menemukan minigun di sepanjang permainan Call of Duty: Warzone. Menariknya, meskipun minigun tersebut bisa dilihat, namun mereka tak bisa menggunakannya.

Mode Juggernaut pernah muncul di Call of Duty: Modern Warfare 3

Kamu yang tidak memainkan multiplayer seri Modern Warfare mungkin tak mengenal minigun sama sekali. Namun bagi kamu yang memainkannya sudah pasti tahu bahwa minigun tersebut adalah bagian dari Juggernaut, sebuah killstreak reward yang mungkinkanmu menggunakan armor anti peluru super tebal dengan minigun sebagai senjata utamanya.

Dengan penemuan tersebut, tak heran apabila banyak player yang beranggapan bahwa Juggernaut akan hadir dalam Warzone.

Secara logika, kehadiran Juggernaut dalam Call of Duty: Warzone akan memecah keseimbangan permainan karena ia akan menjadi sangat overpower. Namun beberapa player percaya bahwa Juggernaut akan miliki playlistnya sendiri di Warzone. Membuat semua player menggunakan Juggernaut dalam mode battle royale khas Call of Duty tersebut.

Menariknya, akun Twitter ModernWarzone menjelaskan bahwa file mode Juggernaut tersimpan dalam gamenya. Membenarkan mode yang sebelumnya juga muncul di Call of Duty: Modern Warfare 3 tersebut.

Tentunya akan sangat menarik apabila mode tersebut muncul kembali di Call of Duty: Warzone. Membuat battle royale buatan Infinity Ward tersebut menjadi semakin unik dibanding game serupa yang telah muncul di pasaran. Kita tunggu saja!

Call of Duty: Modern Warfare saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One. Gamenya miliki sistem crossplay yang mungkinkanmu untuk memainkannya di server yang sama dari platform yang berbeda. Kamu yang penasaran bisa membaca detilnya melalui review kami.

Sementara kamu yang enggan dan masih ragu untuk mendownload mode battle royalenya karena ukurannya yang sangat besar, maka kamu bisa membaca review kami untuk tahu seperti apa game gratis dengan kualitas AAA tersebut.


Baca lebih lanjut tentang Call of Duty: Modern Warfare, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version