Glitch Snaking 2.0 Call of Duty Modern Warfare 3 – Game terbaru dari seri Call of Duty, yaitu Call of Duty Modern Warfare 3 (2023) sudah bisa dimainkan oleh para gamer. Namun game tersebut mendapatkan banyak kritikan dari gamer, mulai dari campaign yang singkat sampai bug maupun glitch yang ditemukan oleh Player.
Dan baru-baru ini, gamer menemukan adanya glitch dimana karakter mereka bisa bergerak seperti ular. Wait, what?
Glitch Snaking 2.0 di Call of Duty Modern Warfare 3
Informasi ini sedang heboh menjadi perbincangan oleh para gamer di komunitas Call of Duty. Itu karena mereka menemukan adanya semacam glitch di game COD MW3 terbaru saat bermain. Glitch tersebut dinamakan sebagai Glitch Snaking 2.0.
Glitch 2.0 merupakan istilah dimana Player dapat membuat glitch pada karakter mereka bisa bergerak atau melata seperti ular. Percaya atau tidak, hal ini bisa dilakukan oleh Player saat ini di COD MW3 dengan melakukan beberapa cara atau trik menekan tombol-tombol tertentu.
Cara Melakukan Glitch Snaking 2.0 Call of Duty Modern Warfare 3
Untuk bisa melakukan glitch ini, Player perlu mengubah beberapa perubahan pada keybind dalam game. Berikut ini cara melakukan Glitch bernama Snaking 2.0 dengan Mouse dan Keyboard:
- Buka Menu Option dan Keybind dalam game
- Pilih menu Movement Advanced Keybinds
- Lalu pada pilihan Stance Down, masukkan opsi kedua Keybind-nya dengan tombol scroll atas pada Mouse
- Kemudian cari pilihan Automatic Sprint di tab menu Gameplay, pilih menjadi menjadi Automatic Sprint
- Setelah mengubah Keybind, kalian hanya perlu melakukan gerakan lari–>lompat–>tekan tombol scroll mouse ke atas yang sudah diubah tadi
- Karakter kalian akan bisa bergerak seperti ular
Untuk kalian yang menggunakan Controller, caranya hampir sama dengan melakukan beberapa perubahaan pada settingan opsi menu menyesuaikan sensitifitas aim dalam game. Kalian bisa lihat beberapa cuplikan dari glitch tersebut di bawah ini.
Itulah informasi mengenai Glitch bernama Snaking 2.0 yang ada di game COD MW3 (2023). Apakah kalian tertarik memanfaatkan glitch ini dalam match?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Call of Duty atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.